Diskon OYO Maret 2023, Spesial Digital Nomad Sampai 70 Persen

Diskon OYO Maret 2023, Spesial Digital Nomad Sampai 70 Persen

Diskon OYO Maret 2023 spesial digital nomad dan kaum pekerja jarak jauh. Foto:-OYO-

JAKARTA, RADARCIREBON.COM – Diskon OYO Maret 2023 spesial digital nomad yang ingin menikmati beragam destinasi wisata di Indonesia.

OYO sebagai platform akomodasi terkemuka dapat diakses dengan mudah, simpel dan tidak ribet.

Kalau kamu ingin bewisata dan sedang mencari akomodasi  dengan penawaran menarik bisa mengakses platform ini dengan mengunduh aplikasi OYO. 

Nah, khusus  untuk para digital nomad atau pengembara digital, yang memiliki aktivitas bekerja jarak jauh sambil berwisata bisa memaksimalkan promosi dari OYO.

Diskon OYO Maret 2023 tersedia juga untuk wisatawan digital nomad atau pengemara digital ini.

BACA JUGA:Jabar Dapat Hibah 10 Juta Dolar AS dari Korea Selatan, Kabar dari Gubernur Ridwan Kamil, Untuk Proyek Apa?

Cukup dengan mengetuk banner digital nomad pada aplikasi OYO yang sudah Kamu download.

Dari banner itu Kamu akan mendapatkan petunjuk mengenai jenis akomodasi yang memadai dengan properti yang sesuai keinginan. 

Kode kupon OYO yang digunakan untuk promo ini adalah IDGTS3. Selanjutnya, Kamu akan memiliki kesempatan menikmati diskon hingga mencapai 70%. 

Diskon spesial para digital nomad ini bisa diakses di seluruh properti OYO yang tersebar di 180 kota di Indonesia. 

Nah, ada lagi layanan menarik yang bisa diakses, yakni melalui Yo!Chat, yang memungkinkan Kamu berinteraksi langsung dengan layanan pelanggan 24 jam. 

BACA JUGA:Diduga 69 Anak Buah Sri Mulyani Lakukan Pencucian Uang, PPATK: Data Sudah Diserahkan ke Kemenkeu

Bukan itu saja, OYO juga menambah kategori properti premium dengan layanan yang lebih memadai untuk mendukung aktivitas wisatawan digital nomad atau kaum pekerja yang memiliki aktivitas jarak jauh.

Sehingga memungkinkan aktivitas kerja jarak jauh dilakukan sambil menikmati akses terhadap berbagai destinasi wisata di Indonesia. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: