Butuh Rp1 Triliun untuk Tuntaskan Jalan di Kabupaten Cirebon
Aksi demo jalan rusak yang terjadi di Kabupaten Cirebon bagian Timur (Cirtim) pada Sabtu, 12 April 2025 lalu. Perbaikan jalan butuh dana mendekati Rp1 triliun.-Dok-radarcirebon.com
CIREBON, RADARCIREBON.COM - Pemerintah Kabupaten Cirebon, butuh anggaran hampir Rp1 triliun untuk menuntaskan seluruh jalan rusak yang ada saat ini.
Namun anggaran sebesar itu, sepertinya tidak bisa terpenuhi mengingat pemerintah tengah menggalakan program efisiensi.
Kerusakan jalan di Kabupaten Cirebon masih menjadi persoalan serius. Hingga kini, perbaikannya belum bisa dilakukan secara menyeluruh.
Ada saja kendala yang dihadapi. Efisieni anggaran Dana Alokasi Khusus (DAK) infrastruktur jalan mencapai Rp27 miliar.
Padahal, perbaikan jalan menjadi salah satu kebutuhan utama bagi masyarakat Kabupaten Cirebon secara menyeluruh.
Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUTR) Kabupaten Cirebon mencatat, kebutuhan anggaran untuk memperbaiki seluruh infrastruktur jalan hampir menyentuh angka Rp1 triliun.
Namun, pada tahun ini, anggaran murni yang tersedia untuk infrastruktur jalan, hanya sebesar Rp154 miliar.
Hal tersebut diungkapkan Kabid Bina Marga DPUTR Kabupaten Cirebon, Iwan Santoso, kepada Radar Cirebon Koran.
BACA JUGA:Kadispora Kota Cirebon Bongkar Paksa Rantai dan Gembok di Stadion Bima Cirebon
Menurut Iwan, perbaikan infrastruktur jalan di Kabupaten Cirebon, menemui banyak kendala terutama masalah anggaran.
"Ketika kami ingin memperbaiki ruas-ruas jalan yang saat ini rusak, selalu terkendala minimnya anggaran," ujar Iwan Santoso, Minggu 27 April 2025.
Menurutnya, jumlah kerusakan jalan di Kabupaten Cirebon saat ini, tidak sebanding dengan alokasi dana yang diberikan kepada pihak DPUTR.
Iwan merinci, Kabupaten Cirebon memiliki total panjang jalan sekitar 1.240 km. Tahun 2024 lalu, masih ada sekitar 187 kilometer jalan yang belum tertangani.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:

