Koperasi Guru Handayani Gelar Pelatihan Managemen Koperasi
Koperasi Guru Handayani Gelar Pelatihan Managemen Koperasi -Abdullah-radarcirebon.com
CIREBON, RADARCIREBON.COM - Dalam rangka meningkatkan skill managemen koperasi dan regenerasi calon pengurus koperasi, Koperasi Guru Handayani Kecamatan Kesambi, menggelar pelatihan managemen koperasi. Pelatihan digelar selama dua hari 27-28 Mei 2025 di aula Korwil Dinas Pendidikan Kecamatan Kesambi.
Ketua Koperasi Guru Handayani, Dian Mardhiansyah Budiana SPd SD didampingi Wakil Ketua Oman Rohmana SPd MPd, mengaku bersyukur Koperasi Guru Handayani Kecamatan Kesambi selama dua hari yakni 27-28 Mei 2025 melaksanakan Pelatihan untuk anggota terkait Manajemen Perkoperasian.
Kedepan mereka bisa dicalonkan menjadi pengurus koperasi Handayani. “Ini bagian dari regenerasi,” ujarnya.
Menurut Dian, Karena terkadang lambatnya regenerasi sehingga kesulitan mencari pengurus koperasi. Anggota terkadang hanya mengambil manfaatnya tapi kewajibannya tidak ditunaikan, maka dari itu kami menggelar pelatihan“Kedepan akan ada kelanjutan, sehingga mesti beberapa kali menggelar pelatihan,” ujarnya.
BACA JUGA:Aktivis Minta Pemprov Jabar Lakukan Investigasi, Banyak Pembangunan di Kawasan Hijau Gunung Ciremai
Dian menjelaskan, Pelatihan ini diikuti sebanyak 30 Anggota Calon Pengurus dan Pengawas Koperasi memanfaatkan Dana Pendidikan yang dimiliki koperasi.
Hari pertama digelar sejak pagi sampai pukul 15.00 WIB. Materi pembekalannya mulai dari materi manajemen perkoperasian.
Pada hari kedua dilanjutkan materi Standar Akutansi Koperasi, membaca Laporan keuangan koperasi, serta Analisa Laporan Keuangan untuk mengetahui Likuiditas, Solvabilitas dan Rentabilitas Koperasi.
Sementara itu Wakil Ketua Oman Rohmana SPd MPd, berharap Dengan pelaksanaan pelatihan ini, diharapkan mudah-mudahan pengetahuan anggota koperasi Guru Handayani lebih meningkat, kaderisasi pengurus maupun pengawas sudah tersiapkan, meningkatnya rasa kepemilikan koperasi oleh anggota dan banyak hal positif lainnya yg didapat oleh peserta pelatihan.
BACA JUGA:Update Kasus PIP SMAN 7 Cirebon, 513 Siswa Diperiksa Kejaksaan dan Inspektorat
“Kami ingin mempersiapkan kaderisasi untuk calon pengurus,” ujarnya.
Pihaknya membeberkan nilai aset koperasi guru Handayani Kecamatan Kesambi saat ini mencapai Rp 7 miliar. Dan koperasi ini lebih dominan simpan pinjam, tapi sembako kita ada, termasuk pengadaan motor baru juga bisa kita fasilitasi untuk anggota.
Dedi Fachrudin dari Bidang Koperasi DKUKMPP mengucapkan Terima kasih kepada Koperasi Guru Handayani Kecamatan Kesambi yang telah melaksanakan salah satu Prinsip Koperasi, yaitu Pendidikan Perkoperasian bagi Anggota.
“Silahkan koperasi lainnya yang mau melaksanakan seperti koperasi Guru handayani, kami dari bidang koperasi siap membantu memberikan pelatihan managemen koperasi,” pungkasnya. (abd)
BACA JUGA:Angin Kencang Sapu Wilayah Kuningan, 1 Rumah Warga Rusak Parah
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:

