Daya Motor

Pelayanan e-KTP di Cirebon Lancar, Stok Blangko Aman hingga Akhir 2025

Pelayanan e-KTP di Cirebon Lancar, Stok Blangko Aman hingga Akhir 2025

Selain proses perekaman, stok blangko e-KTP di Kota Cirebon aman hingga akhir 2025. Rata-rata, sebanyak 100 e-KTP dicetak setiap hari. -Ade Gustiana-radarcirebon

CIREBON, RADARCIREBON.COM – Kantor Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Cirebon menjadi salah satu titik pelayanan publik tersibuk.

Setiap hari, warga silih berganti datang untuk mencetak e-KTP.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Disdukcapil Kota Cirebon, Rahmat Saleh, memastikan stok blangko e-KTP aman hingga akhir tahun 2025.

Tidak ada antrean panjang, tidak ada keluhan karena kehabisan kartu. Pemerintah pusat menjamin distribusi blangko tetap lancar.

BACA JUGA:Disdukcapil Usulkan Upgrade Jaringan ke Fiber Optik

“Stok cukup sampai tahun depan,” ujar Rahmat, Senin (13/10/2025).
Blangko e-KTP dikirim langsung oleh Kementerian Dalam Negeri melalui Ditjen Dukcapil.

Selama distribusi berjalan normal, Kota Cirebon dipastikan tidak akan mengalami kekurangan pasokan.

Namun, Rahmat menjelaskan, tidak semua bahan penunjang e-KTP bergantung pada pemerintah pusat. Ada dua komponen penting lain, yakni ribbon dan film retransfer.

Meski sering dianggap pelengkap, keduanya justru menjadi penentu kualitas hasil cetak.
Tanpa bahan tersebut, printer khusus e-KTP tidak dapat berfungsi optimal.

BACA JUGA:Stok Blangko KTP di Kota Cirebon Aman, Disdukcapil Siap Penuhi Kebutuhan Warga

Ribbon berperan sebagai pita pewarna, sementara film retransfer menjaga hasil cetakan tetap tajam, tidak mudah pudar, dan sulit dipalsukan.

Berbeda dengan blangko, pengadaan dua bahan ini menjadi tanggung jawab pemerintah daerah karena menggunakan anggaran APBD.

Untuk tahun ini, ketersediaan ribbon masih aman. Namun untuk tahun 2026, Disdukcapil masih menunggu hasil pembahasan anggaran oleh Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD).

“Untuk kebutuhan tahun depan, kami masih menunggu keputusan TAPD,” kata Rahmat.
Rata-rata, sebanyak 100 e-KTP dicetak setiap hari di Kota Cirebon.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber:

Berita Terkait