Ok
Daya Motor

Polresta Cirebon Olah TKP Pasar Lemahabang Kulon Pasca Kebakaran, Amankan Sejumlah BB

Polresta Cirebon Olah TKP Pasar Lemahabang Kulon Pasca Kebakaran, Amankan Sejumlah BB

Proses olah TKP kebakaran Pasar Desa Lemahabang Kulon, Kecamatan Lemahabang, Kabupaten Cirebon Rabu 31 Desember 2025 oleh Polresta Cirebon.--

CIREBON, RADARCIREBON.COM – Sehari pasca kebakaran hebat yang melanda Pasar Desa Lemahabang Kulon, Kabupaten Cirebon, Tim Satreskrim dan Inafis Polresta Cirebon melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP), Rabu 31 Desember 2025. 

Langkah ini menjadi tahapan penting dalam upaya mengungkap penyebab pasti kebakaran yang menghanguskan ratusan lapak pedagang tersebut.

Terlihat dari pantauan di lapangan, proses olah TKP berlangsung lancar tanpa hambatan. 

Area pasar yang sebelumnya ramai aktivitas jual beli kini tampak rata dan dipenuhi puing-puing arang bangunan. 

BACA JUGA:Ngeri! Inilah Dugaan Sementara Pemicu Kebakaran Pasar Desa Lemahabang Kulon

Hampir seluruh bangunan permanen maupun semi permanen di dalam pasar luluh lantak dilahap si jago merah. 

Sebanyak 10 pintu masuk utama menuju Pasar Desa Lemahabang Kulon telah dipasangi garis polisi guna memastikan kawasan tetap steril dari aktivitas warga selama proses investigasi berlangsung.

Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Sumarni melalui Wakasatreskrim Polresta Cirebon, AKP Iwa Mashadi menjelaskan, proses olah TKP dilakukan untuk memetakan kondisi umum lokasi kejadian sekaligus mengidentifikasi temuan yang berpotensi menjadi petunjuk awal penyebab kebakaran.

“Olah TKP ini untuk melakukan pengamatan keadaan secara umum dan secara spesifik meneliti kios-kios serta barang-barang yang terbakar. Kami mencari barang yang berkaitan langsung dengan peristiwa tersebut,” jelasnya.

Iwa Mashadi yang turut didampingi Kapolsek Lemahabang, AKP Yuliana mengatakan, beberapa barang bukti awal telah diamankan, seperti bekas kabel yang hangus serta sisa barang elektronik. 

Meskipun begitu, temuan ini masih memerlukan pendalaman lebih lanjut dan akan dikoordinasikan dengan Puslabfor Polri.

“Kami membutuhkan keterangan yang valid untuk memastikan sumber kebakaran."

"Sampai saat ini sudah ada pemeriksaan saksi, baik pedagang maupun penjaga pasar yang pertama kali melihat munculnya api." 

"Kondisi pasar saat kejadian memang sedang tutup sehingga situasinya sangat sepi,” terangnya.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: reportase

Berita Terkait