ASN Kota Cirebon Bakal Pindah Ngantor di Mall, Ini Alasan dan Lokasinya!
Pemkot Cirebon bersiap memindahkan 150 ASN ke Grage City Mall sementara Gedung Setda direnovasi.-Dok. Radar Cirebon-
RADARCIREBON.COM – Pemerintah Kota (Pemkot) Cirebon bersiap melakukan langkah unik: memindahkan sementara ratusan Aparatur Sipil Negara (ASN) ke Grage City Mall (GCM).
Langkah ini dilakukan karena Gedung Sekretariat Daerah (Setda) Kota Cirebon akan menjalani renovasi besar-besaran.
Awal Januari 2026 lalu, tepatnya Jumat (2/1/2026), tim Pemkot turun langsung ke GCM untuk meninjau lokasi dan memetakan area yang akan dijadikan kantor sementara walikota dan jajaran pegawai.
“Renovasi Gedung Setda akan dilaksanakan langsung oleh Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman (DPKP) Jawa Barat. Kami tinggal menyiapkan relokasi pegawai,” ujar Asisten Administrasi dan Umum Setda Kota Cirebon, M Arif Kurniawan, Senin (5/1/2026).
BACA JUGA:Heboh! BLT Dana Desa Pilangsari Dipertanyakan Warga, Ada Dugaan Salah Sasaran
BACA JUGA:Pelan tapi Pasti, Stadion Watubelah Disulap Jadi Episentrum Olahraga Kabupaten Cirebon
Menurut Arif, perencanaan renovasi sudah matang. Januari hingga Maret 2026 akan digunakan untuk menyusun Detail Engineering Design (DED) bersama Politeknik Negeri Bandung (Polban). Sementara itu, Gedung Setda harus dikosongkan agar renovasi bisa berjalan lancar.
GCM Jadi Pilihan Sementara
Pemkot memilih Grage City Mall sebagai lokasi relokasi karena area yang luas dan fleksibel.
“Kami sudah meninjau lokasi, dan untuk sementara akan menempati area bawah, di sebelah furniture. Rencananya sekitar 150 ASN akan bekerja di sana dengan pembatas setinggi 1,5 meter,” jelas Arif.
BACA JUGA:Jarang Libatkan Warga Lokal, PT Tayi Mald Dipanggil Pemdes Damarguna Cirebon
BACA JUGA:Tak Semua Pelaku Masuk Penjara, Ini Skema Pidana Kerja Sosial yang Disiapkan Pemerintah
Pihak Pemkot kini menunggu denah layout dari GCM untuk menentukan posisi kantor pegawai, ruang walikota, ruang rapat, dan fasilitas lainnya.
Konsepnya sederhana: meja dan kursi disusun rapi, hanya perlengkapan penting yang dibawa. Barang berat seperti lemari dan lukisan akan tetap berada di Gedung Setda.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:


