Sinergi TNI dan Warga, Proyek Koperasi Merah Putih Kesenden Terus Berjalan
Babinsa pantau proyek pembangunan Koperasi Merah Putih di Kelurahan Kesenden, Kecamatan Kejaksan, Kota Cirebon, Jumat 9 Januari 2026.--
CIREBON, RADARCIREBON.COM – Proses pembangunan Koperasi Desa/Koperasi Merah Putih (KDKMP) di Kelurahan Kesenden, Kecamatan Kejaksan, Kota CIREBON, terus berjalan.
Untuk memastikan pengerjaan sesuai rencana, Babinsa Kelurahan Kesenden, Sertu Dodi Saputra, turun langsung melakukan pemantauan di lokasi proyek yang berada di Jalan Dirpolairud Polda Jabar RT 01 RW 11 Samadikun Utara, Jumat 9 Januari 2026.
Dalam pemantauan tersebut, Sertu Dodi memastikan setiap tahapan pembangunan dilaksanakan sesuai spesifikasi teknis yang telah ditetapkan.
BACA JUGA:Babinsa Lemahwungkuk Monitoring dan Dampingi Pendistribusian Makan Bergizi Gratis
BACA JUGA:Sungai Sukalila Disorot, Babinsa dan Aparat Kecamatan Lakukan Aksi Bersih Sampah
BACA JUGA:Warga RW 03 Langensari Bersama Babinsa Gelar Kerja Bakti Antisipasi Banjir dan Penyakit
Saat ini, proyek memasuki tahap lanjutan dengan fokus pada pekerjaan galian tanah sebagai persiapan pondasi footplat serta pemasangan rangka cakar ayam yang akan menjadi dasar kekuatan struktur bangunan.
Menurut Sertu Dodi, keterlibatan Babinsa dalam kegiatan monitoring ini merupakan bagian dari pendampingan TNI terhadap program pembangunan di wilayah binaan.
Pengawasan yang dilakukan secara berkala diharapkan dapat menjaga kualitas hasil pekerjaan sekaligus mendorong penyelesaian proyek tepat waktu.
“Dengan pengawasan bersama, kita berharap pembangunan koperasi ini bisa berjalan lancar dan nantinya benar-benar bermanfaat bagi warga,” ujarnya.
Ia juga menilai keberadaan Koperasi Merah Putih memiliki peran penting bagi peningkatan perekonomian masyarakat Kelurahan Kesenden.
BACA JUGA:Babinsa Pegambiran Monitoring Kegiatan Bank Sampah Berkah Mulya RW 07
BACA JUGA:Babinsa Pegambiran Monitoring Kunjungan Kerja Menko Pangan di Gudang Bulog Kota Cirebon
Koperasi tersebut diharapkan menjadi wadah pengembangan usaha kecil dan menengah, mendorong aktivitas ekonomi warga, serta memperkuat budaya gotong royong dan kemandirian ekonomi di lingkungan setempat.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber: reportase

