Daya Motor

Persib vs PSBS Biak Malam Ini, Bojan Hodak: Jika Tak 100 Persen, Bisa Berbahaya

Persib vs PSBS Biak Malam Ini, Bojan Hodak: Jika Tak 100 Persen, Bisa Berbahaya

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak.-Persib.co.id-

BANDUNG, RADARCIREBON.COMPersib Bandung akan menghadapi PSBS Biak pada laga pekan ke-18 Super League 2025-2026

Pertandingan yang menjadi pembuka putaran kedua kompetisi ini dijadwalkan berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu 25 Januari 2026, dengan kick-off pukul 19.00 WIB.

Laga ini dinilai krusial bagi Persib Bandung untuk menjaga konsistensi performa sekaligus mengamankan poin penuh di hadapan pendukung sendiri. 

BACA JUGA:3 Perubahan yang Harus Dipertimbangkan Persib Bandung Jelang Penutupan Bursa Transfer

BACA JUGA:Persib Bandung Selangkah Lagi Gaet Layvin Kurzawa, Jurnalis Prancis Beri Bocoran

BACA JUGA:Layvin Kurzawa Makin Dekat ke Persib Disinggung Media Prancis, Eks PSG Jadi Solusi Maung Bandung

Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak, menegaskan, timnya tidak boleh memandang remeh PSBS Biak, meskipun secara posisi klasemen lawan masih berada di papan bawah.

“Biak adalah tim yang berada di tiga atau empat terbawah klasemen, maaf, tetapi mereka bisa sangat berbahaya,” ujar Bojan Hodak saat konferensi pers jelang pertandingan di Stadion GBLA, Sabtu 24 Januari 2026.

Menurut Hodak, kemenangan telak PSBS Biak atas Bhayangkara FC dengan skor 4-1 pada laga terakhir putaran pertama menjadi sinyal peringatan bagi Persib Bandung.

Hasil tersebut menunjukkan bahwa PSBS Biak memiliki potensi dan motivasi besar untuk memberi kejutan, terutama ketika menghadapi tim besar.

“Kemenangan mereka di laga terakhir putaran pertama itu menjadi pengingat bagi kami."

"Jadi, jika kami tidak tampil 100 persen, mereka bisa menjadi lawan yang sangat berbahaya,” tegas pelatih asal Kroasia tersebut.

Hodak menambahkan, Persib Bandung harus tampil fokus, disiplin, dan menunjukkan permainan terbaik sejak menit awal hingga akhir laga. 

BACA JUGA:Persib Bandung Selangkah Lagi Gaet Layvin Kurzawa, Jurnalis Prancis Beri Bocoran

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: reportase