Ramadan, Aston Tebar Bantuan

Jumat 19-07-2013,09:32 WIB
Reporter : Dedi Darmawan
Editor : Dedi Darmawan

CIREBON - Memasuki bulan Ramadan, Aston Cirebon Hotel and Convention Center menggelar bakti sosial bertajuk \"Aston Peduli Sesama\", Kamis (18/7). Sebagai wujud rasa kepedulian terhadap sesama khususnya mereka yang berada di ruang lingkup Aston. Hal ini disampaikan langsung oleh Public Relations Officer Aston Cirebon, Vica Astrilia Wardhani. Menurutnya, bakti sosial ini termasuk dalam kegiatan CSR (Corporate Social Responsibility) yang rutin diadakan tiga bulan sekali. \"Kami memberi bantuan kepada anak-anak di Panti Asuhan Al Hijrah yang berada di Jl Cipto-Pecilon Cirebon. Panti asuhan ini memiliki 15 anak asuh yang terdiri dari 1 anak TK, 1 anak SD, 6 anak SMP, dan 7 anak SMA,\" katanya. Bantuan yang diberikan merupakan hasil sumbangan dari segenap karyawan Aston dan uang kas perusahaan. Berupa uang tunai, sembako, dan alat tulis yang diserahkan langsung oleh perwakilan Aston Cirebon kepada pihak panti. \"Kami berharap kegiatan ini dapat menumbuhkan rasa kepedulian karyawan Aston terhadap sesama serta memberikan manfaat terutama bagi masyarakat yang tinggal disekitar Aston,\" terangnya. (nda)

Tags :
Kategori :

Terkait