Meski Viral dan Kontroversial, Turnamen Burung Tetap Diumumkan, Ini Pemenangnya

Jumat 25-09-2020,06:30 WIB
Reporter : Yuda Sanjaya
Editor : Yuda Sanjaya

MESKI dirundung kontroversi wanita penyelenggara turnamen “burung” tetap melanjutkan kompetisi yang dibuatnya. Pemenang pun sudah diumumkan.

Melalui akun Instagramnya, dia memilih satu dari ribuan pengirim foto. Seperti diketahui, yang dilombakan dalam kompetisi ini bukan burung sungguhan. Melainkan alat kelamin pria.

Turnamen yang mendapatkan respons negatif warganet itu, diklaim diikuti ribuan orang. Banyak lelaki mengirimkan foto “burung” yang diminta lewat direct message (DM) Instagram.

Padahal, hadiah dari give away tak wajar ini hanya Rp100 ribu. “Gue mau ngumunin pemenangnya ….,” demikian disampaikan selebgram dengan followers 221 ribu tersebut.

Baca Juga: Wanita Ini Bikin Turnamen Burung, Banjir Kiriman Anu-nya Lelaki

Dia mengunggah pengumuman tersebut lewat Instastory. Sebelumnya, dia mengaku pusing menentukan pemenangnya. “Jangan banyak yang ikutan heh. Hadiahnya cuma 100k,” tulisnya.

Sampai ditutup, ia mengaku pesertanya mencapai ribuan. “Pemenang dari ribuan orang,” tulisnya.

Mengutip keterangan Instatory penggagas, dalam Turnamen Burung Terbaik ini para pria diminta untuk mengirimkan foto alat kelamin via Direct Message atau DM. Setiap minggu penggagas ‘turnamen’ ini akan memilih foto terbaik.

Penggagas Turnamen Burung Terbaik ini bahkan menyediakan hadiah bagi pemenang, yakni gopay senilai Rp 100 ribu untuk satu orang pemenang.

Wanita tersebut pun tampak tidak terlalu ketat tentang aturan yang diberlakukan. Ia membolehkan pesertanya menggunakan akun palsu. (yud)

Tonton video berikut:

https://youtu.be/Y-QEADqG1-Y
https://youtu.be/nT3H4-GFxJo
Tags :
Kategori :

Terkait