KUNINGAN - Polres Kuningan telah membentuk tim Satuan Tugas Khusus (Satgasus) pengamanan melekat terhadap setiap calon bupati maupun wakil bupati peserta Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Kuningan 2013 mendatang. Satgasus ini beranggotakan personel yang memiliki kemampuan lebih, atau bisa dikatakan yang terbaik. Penyiapan petugas pengaman itu sendiri sebenarnya sudah lama dilakukan kepolisian. Kabag Ops Polres Kuningan Kompol Taufik Asrori mengungkapkan, setiap calon bupati dan wakil bupati akan dikawal oleh dua orang petugas pilihan yang dudah ditentukan kepolisian. Mereka akan mulai bekerja efektif mengawal keseharian para calon pemimpin Kabupaten Kuningan tersebut sejak penetapan nomor urut calon oleh KPU pada tanggal 1 Agustus nanti. \"Masing-masing calon bupati dan wakilnya akan dikawal oleh dua anggota polisi yang telah kami pilih. Mereka akan mengawal setiap aktivitas para calon pemimpin tersebut sejak dari rumah. Kemanapun para calon itu pergi, pengawal wajib mendampinginya. Itu yang disebut dengan pengamanan melekat. Bisa saja pengawal itu tidur di rumah para calon masing-masing, atau tergantung kebutuhan,\" papar Taufik, kemarin. Para petugas pengawal cabup/cawabup tersebut, kata Taufik, merupakan anggota polisi berpangkat Brigadir yang telah dipilih berdasarkan penilaian tertentu. Taufik memastikan para petugas tersebut akan netral dan tidak ada unsur kedekatan ataupun pesanan dari calon tertentu dan terlarang untuk turut serta dalam mendukung pemenangan calon yang mereka kawal. \"Tugas mereka hanya mengawal para calon bupati maupun wakilnya dari setiap gangguan keamanan yang mengancam. Untuk menentukan petugas yang akan mengawal para kandidat pun berdasarkan hasil pengundian untuk menjaga netralitas. Jadi, tidak asal tunjuk. Kami (kepolisian, red) tetap netral dan tidak berpihak kepada siapa-siapa. Tugas kami yakni memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat,\" kata Taufik. Dalam menjalankan tugas pengawalannya, kata taufik, setiap hari petugas Satgasus Pilkada tersebut akan berpakaian sipil. Mereka akan menginap di rumah kandidat bupati maupun wakil bupati tersebut hingga ada keputusan dari KPU siapa pasangan pemenang Pilkada Kuningan 2013. “Pengawal baru ditarik setelah ada keputusan dari KPU siapa pemenangnya. Dan kami siap memberikan yang terbaik bagi kondusifitas daerah,” tukasnya. Tak hanya menerjunkan petugas pengamanan melekat, kepolisian juga sudah menyiapkan anggotanya untuk pengamanan pilbup. Ratusan anggota tersebut menjalani serangkaian pelatihan termasuk di dalamnya penanganan jika terjadi aksi unjuk rasa yang dilakukan komponen masyarakat. Kapolres AKBP Harry Kurniawan SIK sangat yakin situasi Kabupaten Kuningan tetap kondusif selama perhelatan Pilbup. Namun untuk mengantisipasinya, kepolisian tetap dalam kondisi siaga. “Jumlah petugas yang akan dikerahkan dalam pengamanan Pilbup baru akan dibicarakan bersama unsur pimpinan daerah lainnya, dan juga KPU. Pada prinsipnya, kepolisian sangat siap mengamankan pelaksanaan Pilbup yang akan dihelat 15 September mendatang. Pengamanan akan disebar di titik yang dianggap rawan, termasuk juga penyebaran personel hingga tempat pemungutan suara. Polisi akan diterjunkan di semua wilayah kecamatan dan TPS,” jawabnya. (ags)
Polres Siapkan Pengawal Calon Bupati
Minggu 21-07-2013,14:25 WIB
Editor : Dedi Darmawan
Kategori :