Fadel Muhammad Dukung Perubahan Nama Provinsi Jawa Barat Jadi Sunda

Selasa 13-10-2020,17:30 WIB
Reporter : Husain Ali
Editor : Husain Ali

BANDUNG - Sejumlah kalangan mengusulkan Provinsi Jawa Barat berganti nama menjadi Provinsi Sunda. Usulan itu didukung Wakil Ketua MPR RI, Fadel Muhammad.

Dukungan Fadel diungkapkan saat Kongres Sunda 2 Tahun 2020 dan dialog Aspirasi Pengembalian Nama Provinsi Jawa Barat menjadi Provinsi Sunda/Tatar Sunda di Perpustakaan Ajip Rosidi, Kota Bandung, Senin (12/10).

“Tidak ada salahnya jika Provinsi Jawa Barat berganti nama menjadi Provinsi Sunda atau Provinsi Tatar Sunda,” kata Fadel Muhammad didampingi Anggota DPD RI dari Provinsi Jawa Barat Eni Sumarni, dikutip dari RMCO.id.

Baca juga:

Bareskrim Sudah Tangkap 8 Anggota KAMI

Viral Penampakan Lintang Kemukus, Tanda Ada Peristiwa Besar

Pekan Ini, Kuningan Zona Merah Covid-19

2

Pada kesempatan itu, Fadel meminta, Kongres Sunda atau panitia terus menjalin komunikasi lebih luas dengan tokoh-tokoh masyarakat Sunda, baik yang tinggal di Jawa Barat, ibu kota Indonesia, atau luar negeri, untuk mendapat dukungan dan arahan.

“Dekati Presiden. Cari tokoh. Minta waktu. Insya Allah bisa,” kata Fadel.

Fadel menuturkan, perubahan ganti nama provinsi bukan sesuatu yang tidak mungkin. Misalnya, Provinsi Irian Barat yang berhasil berganti nama menjadi Provinsi Papua.

Begitu pun dengan pembentukan Provinsi Gorontalo, yang namanya berbeda dengan provinsi lainnya di Pulau Sulawesi.

“Kami dari MPR, di sini menyerap aspirasi masyarakat, nanti kami sampaikan ke Presiden,\" kata mantan Gubernur Garontalo itu.

Di tempat yang sama, Anggota DPD RI, Eni Sumarni mengaku nama Sunda sudah nyaris tidak ada di peta, selain Selat Sunda. Padahal, Sunda dulunya sebuah kepulauan sampai Nusa Tenggara.

Karena itu, Eni menekankan Sunda bukanlah hanya sebuah etnis, tetapi sebuah nama geografis, sehingga tidak usah dibenturkan dengan kesukuan lainnya yang tinggal di Jawa Barat.

“Secara psikologis dan historis, ini sudah mendukung. Tinggal kita berani, dan kompak saja. Kami mengapresiasi tokoh masyarakat Jawa Barat yang menginginkan untuk mengubah nama provinsinya menjadi Provinsi Sunda,\" katanya.

Tags :
Kategori :

Terkait