CIREBON - Entah apa yang ada di pikiran pelaku curanmor di Desa Karangmulya, Kecamatan Plumbon, Kabupaten Cirebon. Setelah berhasil mencuri sepeda motor Honda Supra, dia malah kembali ke lokasi.
Padahal, KA (inisial pelaku curanmor) sempat menyimpan motor korban di rumahnya. Namun siang harinya, dia malah jalan-jalan ke sekitar tempat pencurian.
Dia mengaku, hendak main ke rumah temannya. Apes, KA malah berpapasan dengan korban. Sontak, korban pun mengejar dan menangkap KA.
KA dibawa ke kantor Desa Karangmulya dan diinterogasi oleh korban dan aparat desa setempat. Di depan aparat, KA mengakui kalau motor tersebut dibawanya.
Akibat dari perbuatannya, tersangka kini mendekam di sel dan dijerat dengan pasal 363 KUHpidana tentang pencurian dengan pemberatan, paling lama 7 tahun penjara.
Aksi curanmor itu berawal ketika korban memarkirkan sepeda motornya di halaman depan pintu kontrakan di Blok Kapling, Desa Karangmulya, Kecamatan Plumbon, Kabupaten Cirebon, pada Jumat malam (3/10) sekitar 22.00 WIB. Yanto ceroboh, karena lupa mengambil kunci kontak yang masih menempel di motornya.
\"Saat parkir, korban masuk ke rumah. Ia lupa ngambil kunci motornya. Pas 5 menit kemudian korban keluar lagi, motor sudah hilang,\" kata Kapolresta Cirebon Kombes Pol M Syahduddi melalui Kapolsek Depok Rynaldi Nurwan kepada Radar Cirebon.
Rupanya, KA melakukan aksinya karena ada kesempatan. Ketika melihat kunci kontak motor masih nyantol, KA langsung membawa motor pulang ke rumahnya di Karangampel, Indramayu.
\"Tersangka ini melakukan kejahatan karena ada kesempatan, bukan karena ada niat,\" jelas kapolsek. (cep)