Jerman Temukan Kasus Flu Burung H5N8

Sabtu 07-11-2020,12:02 WIB
Reporter : Leni Indarti Hasyim
Editor : Leni Indarti Hasyim

BERLIN – Pemerintah Jerman menemukan kasus flu burung jenis H5N8 pada salah satu peternakan unggas di negara bagian Schleswig-Holstein, Kamis (5/11) waktu setempat. Sejumlah populasi burung liar di kawasan tersebut juga dilaporkan telah terkangkit flu burung.

Kementerian Pertanian Jerman melaporkan sedikitnya delapan ayam mati secara mendadak. Alhasil, sisa unggas yang ada di peternakan itu dimusnahkan.

Sebelumnya, Pemerintah Jerman juga melaporkan satu kasus flu burung H5N8 di sebuah peternakan di negara bagian Lower Saxony.

Kementerian Pertanian Belanda juga melakukan pemusnahan terhadap 200 ribu ekor ayam setelah berhasil mendeteksi flu burung di Kota Puiflijk, Kamis waktu setempat.

Sementara itu, Inggris pada Senin lalu juga mengeluarkan perintah serupa terhadap 13 ribu burung di sebuah peternakan di Frodsham, Cheshire setelah terdapat tiga kasus di lokasi tersebut. (riz/fin)

https://www.youtube.com/watch?v=i8zi9QLe2qY
Tags :
Kategori :

Terkait