Sempat Hilang, Warga Tewas di Rawa Bacin

Minggu 08-11-2020,21:09 WIB
Reporter : Leni Indarti Hasyim
Editor : Leni Indarti Hasyim

INDRAMAYU- Sempat dinyatakan hilang, RAS (70), warga Desa Gadel Kecamatan Tukdana yang berprofesi sebagai pencari ikan ditemukan tewas di Rawa Bacin, Sabtu (7/11).

Berdasarkan data yang berhasil dihimpun Radar Indramayu, RAS (70) berangkat mencari ikan pada Jumat (6/11) pagi menuju Rawa Bacin Desa Sukamulya Kecamatan Tukdana dengan menggunakan sepada ontel. Mencari ikan adalah aktivitas keseharian RAS setiap pagi dan pulang pada siang hari.

Namun, pada hari Jumat itu, RAS (70) tidak pulang kerumah. Karena hingga sore hari tidak pulang kerumah, pihak keluarga yang khawatir berinisiatif melakukan pencarian di lokasi tempat korban mencari ikan. Pada malam harinya, warga ikut melakukan pencarian. Warga hanya menemukan sepeda dan jaring (jala) yang dibawa korban.

“Malam hari kita bersama warga melakukan pencarian hanya menemukan sepada dan jala saja. Karena waktu sudah malam dan warga lelah, pencarian dihentikan,” terang Kapolsek Tukdana AKP Sunardi SH MH didampingi anggotanya.

Keesokan harinya, Sabtu (7/11), warga kembali melakukan pencarian, dan membuahkan hasil. Korban ditemukan di lokasi tengah Rawa Bacin, Desa Sukamulya sekitar pukul 6:00 WIB dengan kondisi yang sudah tidak bernyawa.

Berdasarkan keterangan medis dari Puskesmas Kerticala menerangkan, pada tubuh korban tidak ditemukan adanya tanda-tanda bekas kekerasan. Pihak keluarga sendiri keberatan  untuk dilakukan otopsi dan kejadian ini dianggap musibah. “Jasad korban langsung dibawa pihak keluarga kerumah duka untuk dimakamkan. Pihak keluarga pun menerima apa yang menimpa angggota keluarganya adalah musibah,\" tandas Sunardi. (oni)

https://www.youtube.com/watch?v=uLXKYmyV_GY
Tags :
Kategori :

Terkait