Data Kasus Harian Corona Lampaui 5 Ribu Kasus

Jumat 27-11-2020,16:01 WIB
Reporter : Leni Indarti Hasyim
Editor : Leni Indarti Hasyim

JAKARTA – Jumlah kasus positif Covid-19 di Indonesia, terus meningkat. Hingga Kamis (26/11), terjadi penambahan harian yang melampaui 5.000 kasus.

“Satgas ingin mengingatkan kita semua bahwa penambahan kasus positif di Indonesia sudah mencapai lebih dari 5.000 kasus selama tiga hari. Tidak pernah berada di bawah 4.000 selama seminggu terakhir. Ini harus menjadi alarm bagi semua,” tegas Juru bicara Satgas Penanganan COVID-19, Wiku Adisasmito di Jakarta, Kamis (26/11).

Baca Juga: Pecah Rekor Lagi, Sehari Tambah 83 Kasus Covid-19 di Kabupaten Cirebon

Menurutnya, kasus positif dapat terus bertambah apabila tidak ada langkah serius dari masyarakat maupun pemerintah daerah untuk mencegah penularan.

Wiku juga mengungkap penambahan kasus pada Kamis (26/11), mencapai 4.917 kasus. Selain itu, ada 66 ribu lebih kasus aktif di Indonesia.

“Saat ini terjadi penambahan sebesar 4.917 kasus. Di mana Jumlah kasus aktif sebanyak 66.752 atau 12,9 persen. Sedangkan jumlah kasus sembuh 433.649,” tuturnya.

Wiku memaparkan jumlah kasus korban meninggal dunia akibat Corona yang mencapai 16.352 orang. “Sedangkan jumlah kasus meninggal adalah 16.352 atau 3,2 persen,” imbuhnya.

Dia menjelaskan penambahan kasus positif yang sangat tinggi ini masih terjadi di masyarakat. Dia mengingatkan warga tetap disiplin dalam menjalankan protokol kesehatan.

“Karena itu, Satgas meminta masyarakat disiplin dalam menjalankan protokol kesehatan 3M (Memakai Masker, Mencuci Tangan, Menjaga Jarak) dalam aktivitas sehari-hari. Ini harus dipatuhi oleh semua lapisan,” pungkasnya. (rh/fin)

https://www.youtube.com/watch?v=IzNnML26PWo
Tags :
Kategori :

Terkait