Dzaki Al Fatih, Juara Puisi Matematika yang Hafal 10 Juz

Kamis 10-12-2020,14:01 WIB
Reporter : Leni Indarti Hasyim
Editor : Leni Indarti Hasyim

PRESTASI membanggakan ditorehkan oleh Muhammad Dzaki Al Fatih, siswa MA Al Hikmah 2 Cirebon, pada kejuaraan Liga Matematika se-Provinsi Jawa Barat. Kegiatan dihelat belum lama ini di IAIN Syekh Nurjati Cirebon.

Dzaki berhasil merebut juara 2 tingkat SMA pada cabang lomba puisi matematika. Ia mengaku bersyukur meraih juara II lomba puisi matematika tingkat Jawa Barat. “Syukur alhamdulillah, semua ini berkat rahmat dari Illahi serta doa keluarga besar Pesantren Al Hikmah,” kata Mantan Presiden FASIH AL Hikmah.

Siswa Pengagum BJ Habiebie sebelum mengikuti lomba dikarantina untuk penggemblengan oleh guru pembimbingnya. Sebab, lomba ini cukup bergengsi dan tingkat Provinsi Jawa Barat. “Pembimbing terus memotivasi saya unik memberikan yang terbaik bagi sekolah,” ujar lulusan SDIT Al Banna Bali tersebut.

Waka Kesiswaan MA Al Hikmah 2 Cirebon, Husni Mubarak SPdI  didampingi guru pembimbing Zaenal Muttaqin SSi mengatakan, keberhasilan anak didiknya ini tidak lepas dari iklim yang diciptakan segenap keluarga besar Yayasan Al Hikmah.

Mereka senantiasa memotivasi dan memfasilitasi potensi santri, walaupun sehari-hari fokus pada hafalan Alquran. Dzaki  tidak menyangka saat keluar dari kampung halamannya di Bekasi lalu masuk ke Pesantren Tahfidz Qur’an Terpadu (PTQT) Al Hikmah bisa hafal 10 Juz dan mampu merebut juara 2 pada ajang bergensi yang setiap tahun di gelar oleh HIMKA IAIN Syekh Nurjati Cirebon.

Ketua Yayasan Al Hikmah, KH Muslich Marzuki Mahdhor Lc MAg Al Hafidz,  melalui kepala Pesantren Putra Muhamad Dodo Ali Murtadho MPd mengatakan, bawa  pesantren Tahfidz Quran Terpadu Al Hikmah Cirebon di dalamnya ada SMP dan MA.

Walaupun program unggulannya adalah Tahfidz Alquran, tapi senantiasa memotivasi bagi siswa-siswanya agar bakat-bakat alami yang ada dalam diri anak bisa dimunculkan.

2

Selama 24 Jam siswa belajar di asrama dalam arti luas. Tidak heran bila di kompleks Pesantren Tahfidz Qur’an Terpadu (PTQT) Al Hikmah, baik di kampus II Desa Balad maupun kampus I Desa Bobos dinamis, karena banyak sekali program ekstra kurikulernya. (abd/adv)

https://www.youtube.com/watch?v=i2FKb1kLh2A&t=1s
Tags :
Kategori :

Terkait