Pagi Ini, Banjir Masih Rendam Cirebon Timur, Meluas sampai ke Pangenan

Jumat 18-12-2020,10:36 WIB
Reporter : Yuda Sanjaya
Editor : Yuda Sanjaya

CIREBON- Banjir melanda wilayah timur Kabupaten Cirebon sejak tadi malam. Dan meluas ke beberapa desa di dua kecamatan. Hingga saat ini, Jumat 18 Desember 2020, beberapa ruas jalan masih terendam. 

Ratusan rumah di Desa Pangarengan, Kecamatan Pangenan, Kabupaten Cirebon menjadi lokasi banjir terparah akibat luapan sungai Singaraja dan Singaratu.

Ajr masih menggenangi Desa Pangarengan. Ketinggian air di lokasi ini bervariasi, mulai dari 80 cm hingga 1 meter. 

Baca juga: 30 Atlet Basket Terpapar Covid-19, GMC Arena Lockdown

Bahkan, beberapa rumah warga dan jalan di perkampungan (desa) yang berdekatan dengan sungai, ketinggian airnya mencapai lebih dari 1 meter.

Air mulai masuk ke Desa Pangarengan pada Jumat dini hari (18/12), disaat warga sedang terlelap tidur. Warga tak bisa berbuat apa-apa setelah air merendam seisi rumahnya.

Tags :
Kategori :

Terkait