CIREBON - Pemerintah Kota Cirebon melakukan pembatasan akses jalan menuju dalam Kota Cirebon pada malam pergantian tahun baru. Pembatasan akses jalan itu untuk mencegah kerumunan yang dapat menyebabkan penyebaran Covid-19.
Seluruh akses jalan menuju dalam kota termasuk perbatasan antara Kota-Kabupaten Cirebon akan ditutup.
Hal tersebut diungkapkan Wali Kota Cirebon Nashrudin Azis kepada radarcirebon.com di Kelurahan Drajat, Senin (28/12).
\"Ya, nanti sebelum pukul 20.00 WIB seluruh akses jalan masuk menuju dalam kota termasuk perbatasan Kota dan Kabupaten Cirebon akan ditutup. Dan seluruh arus kendaraan akan dialihkan. Untuk tujuannya untuk menghindari adanya perayaan malam tahun baru di tempat terbuka yang dapat menyebabkan kerumunan orang,\" ungkapnya.
Di tempat yang sama, Kepala Satpol PP Kota Cirebon Edy Siswoyo menuturkan, Satpol PP bersama TNI-Polri, Dinas Pariwisata, Disnaker dan instansi lainnya akan melakukan pantauan ke hotel-hotel dan pelaku usaha lainnya.
\"Pada malam tahun baru nanti semua pelaku usaha kita batasi hingga pukul 20.00 WIB termasuk masyakarat yang masih berkeliaran dan berkerumun di luar,\" tuturnya.
Edy menegaskan, akan memberikan tindakan tegas kepada pelaku usaha yang membandel tidak mengindahkan Surat Edaran wali kota, dan gubernur.
\"Yang pasti akan kami tutup paksa jika ditemukan adanya pelaku usaha seperti warung, kafe, hingga toko yang melanggar surat edaran itu,\" tegasnya. (rdh)