Video: Sambil Hujan-hujanan, Begini Proses Pencarian Remaja yang Hanyut di Suranenggala

Rabu 20-01-2021,11:02 WIB
Reporter : Yuda Sanjaya
Editor : Yuda Sanjaya

CIREBON - Proses pencarian remaja yang hanyut di Sungai Karangsambung, Kecamatan Suranenggala memasuki hari kedua, Rabu (20/1/2021)

Nampak Tim SAR dan Muspika Suranenggala, termasuk camat melakukan penyisiran sungai hingga ke muara.

Proses pencarian tetap dilakukan kendati turun hujan. Dan arus sungai juga nampak masih cukup deras.

Baca Juga: Baca Juga: Langgar Jam Operasional, Satgas Segel Tempat Pijat

Diberitakan sebelumnya, Saeful hanyut dan tenggelam di Sungai Karangsambung, Desa Suranenggala Kulon, Kecamatan Suranenggala, Kabupaten Cirebon.

Remaja tersebut diduga kram saat tengan bermain dengan menghanyutkan diri.

Permainan itu, lazim dilakukan Saeful dan teman-temannya. Saat arus sungai deras mereka biasa berjalan kaki kurang lebih 1 kilometer untuk menghanyutkan diri di sungai.

https://www.youtube.com/watch?v=rZ4N4_GBOHE&feature=youtu.be
2

Kemudian naik kembali di daratan dekat jembatan gantung.

Kuwu Desa Suranenggala Kulon, Kasmad mengungkapkan, sesaat sebelum kejadian Saeful sudah beberapa kali bolak-balik terjun ke sungai.

Namun, pada saat ia mengulangi aksinya untuk ketiga kali, tiba-tiba berteriak minta tolong.

Baca Juga: Pagi-pagi, Geng Motor Tawuran di Jalan Pagongan Kota Cirebon

“Saya nggak tau, apakah korban ini kelelahan atau bagaimana. Atau ada penyakit. Mungkin juga kram,” tuturnya, saat diwawancarai Radar Cirebon, di sela pencarian di Sungai Karangsambeng.

Disebutkan dia, korban sudah terbiasa melakukan permainan demikian di sungai. Sehingga warga juga tidak menyangkan akan terjadi peristiwa tersebut.

Warga sempat melakukan upaya pencarian dengan menunggu di jembatan. Namun, korban tak terlihat lagi. Sehingga dilaporkan ke Tim SAR untuk dilakukan pencarian lebih intens. (rdh)

Tags :
Kategori :

Terkait