CIREBON – Kota Cirebon termasuk dalam zona merah penyebaran covid 19 dan satu-satunya di Jawa Barat. Padahal evaluasi pada pekan sebelumnya masih di zona oranye.
Ketua Satgas Penanganan Covid-19, Drs H Agus Mulyadi MSi menanggapi terkait penetapan zonasi kewaspadaan virus corona tersebut.
Dia mengakui bahwa berdasarkan evaluasi dari Provinsi Jabar maupun Kementerian Kesehatan (Kemenkes), Kota Cirebon selama periode 8-14 Februari adalah satu-satunya wilayah di Jawa Barat yang zona merah.
“Penetapan zona sangat dinamis, berkaitan dengan banyak hal,” kata Gusmul, sapaan akrabnya, Jumat (19/2/2021).
Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Cirebon tersebut merinci, indikator penetapan zona terkait dengan pertambahan kasus positif, ketersediaan sarana prasarana pelayanan kesehatan, jumlah tes, positivity rate.
“Ini menandakan kita masih sangat dinamis. Kita pernah di zona risiko rendah, sedang, sekarang tinggi,” tuturnya.
Baca Juga:
- Dihargai Rp400 Ribu/Meter, Petani Balongan Minta Ganti Rugi seperti di Tuban
- Pagi Ini, Ada Bom Molotov Seberang Koramil Jl Cipto Kota Cirebon
- Bukan Bom Molotov, Kapolres Cirebon Kota: Botol Berisi Bensin dan Sumbu