KAPAL Feri KMP Bili terbalik di Dermaga Perigi Piai, Kabupaten Sambas, Kalimantan Barat, Sabtu 20 Februari 2021. Video detik-detik kapal penumpang itu menghujam laut viral di media sosial.
Diketahui kapa tersebut memiliki rute Jawai menuju Tebas. Perjalanan dimulai dari Dermaga Jawai. Setibanya di Tebas, dan hendak sandar tiba-tiba miring dan terbalik.
Sebagian besar penumpang berlarian menyelamatkan diri. Namun, ada juga yang masih berada di dalam kapal.
Kepala Kantor Basarnas Pontianak mengungkapkan, kejadian kapal terbalik berlangsung cukup cepat. Saat ini Tim SAR tengah mengupayakan evakuasi penumpang.
\"Untuk penyebab, kami belum mengetahui. Saat ini Tim SAR masih fokus mencari penumpang. Apakah ada yang masih terjebak di kapal,\" katanya, lewat keterangan tertulis. (yud)
Baca Juga:
- Diduga Akibat Kebocoran Selang Regulator Gas, Rumah Warga Megu Gede Nyaris Ludes Terbakar
- Terulang Lagi, ABG Dicekoki Miras Teman Sendiri Lalu Digilir, Korban Difoto dan Disebarkan
- Pelaku Begal Sasar Ibu-ibu di Sumber, Ambil Paksa Motor dan Tas Milik Korban