Karawang Gelap Gulita, 848 Gardu Listrik Terendam Banjir

Minggu 21-02-2021,00:29 WIB
Reporter : Yuda Sanjaya
Editor : Yuda Sanjaya

KARAWANG - Banjir yang menerjang Kabupaten Karawang turut membuat terjadinya pemadaman listrik oleh PLN. Pasalnya, ratusan gardu ikut terendam.

Berdasarkan data dari PLN UP3 Karawang, total gardu yang terdampak sebanyak 848 gardu sedangkan gardu yang berhasil dinyalakan lagi ada 119 gardu. Sehingga ada sisa 729 gardu yang masih padam.

“Kemudian untuk gardu pelanggan tegangan menengah atau kategori industri itu ada 30 gardu masih padam,” ujar Wendy Ardial Manager Keuangan, SDM dan Administrasi PLN UP3 Karawang saat dihubungi, Sabtu (20/2).

Akibat banjir tersebut, kata Wendy, ratusan ribu rumah juga terdampak pemadaman. Total ada 209.290 pelanggan PLN yang mengalami pemadaman.

“Kemudian untuk pelanggan yang berhasil dinyalakan itu ada 13.118 pelanggan. Kurang lebih sisa padamnya itu 196.172 pelanggan,” kata dia.

Menurut Wendy, ratusan pelanggan itu tercatat di 9 kecamatan di Karawang.

Dia menambahkan pemadaman itu dikarenakan banjir yang menerjang Kabupaten Karawang.

2

Baca Juga:

Tags :
Kategori :

Terkait