VOKALIS Setia Band, Charly Van Houten kesal ada yang mengubah namanya menjadi Casmali Parli. Ia menegaskan, nama asli sejak lahir di Desa Balagedog, Kabupaten Cirebon adalah Mohamad Charli Panhoten.
“Ingat... jangan se enak udel merubah data nama lahir,” demikian keterangan Charly di akun Instagram miliknya, yang juga disertai unggahan video.
Charly menegaskan, nama adalah doa dan harapan yang sangat luhur dan diberikan kedua orang tua. Yang juga telah berjuang melahirkan dan merawat sedari kecil.
“Ingat.. .nama itu bagiku adalah doa dan harapan yang sangat luhur yang telah di berikan kedua orang tua kita dengan penuh kasih sayang yang tulus,” tandasnya.
Charly berani bersumpah, bahwa namanya sejak lahir hingga sekarang adalah Mohammad Charli Panhoten. Bukan Casmali Parli.
“Untuk pertama kalinya aku berani bersumpah demi Tuhan Yang Maha Agung, kedua orang tua, istriku dan anak-anakku bahwa nama aku dari lahir sampai sebesar ini adalah Mohamad Charli Panhoten. Bukan Casmali Parli,” katanya.
Charly mengungkapkan, saat kecil semasa di kampung memang ia memiliki nama panggilan Lili. Dan dia tidak mempermasalahkan dipanggil apapun.
Baca juga:
- Viral TNI Marahi Wartawan di RM Cafe: Mana Ada Saling Tembak, Jangan Bikin Panas Suasana
- Nelayan Temukan Hiu Berwajah Manusia, Fenomena Apakah Ini?
- Ngeri! Ustad Tunjukan Bagaimana Siksa Kubur, Lihat Videonya di Sini