JAKARTA – Manchester United (MU) berhasil taklukan AC Milan dengan skor tipis 1-0 dalam pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Eropa yang digelar di San Siro pada Jumat (19/3/2021) dini hari WIB.
Gol penentu kemenangan MU dicetak oleh Paul Pogba pada menit ke 48. Dengan kemenangan ini, The Red Devils dipastikan lolos ke babak perempat final Liga Eropa karena unggul agregat gol 2-1.
Sebelumnya, kedua tim bermain imbang 1-1 pada leg pertama yang dimainkan di Old Trafford.
Ya, dalam laga wajib menang ini, MU langsung tampil menekan sejak laga dimulai. Namun, serangan Bruno Fernandes dan kawan-kawan kesulitan menembus tembok pertahanan Milan.
Sementara tuan rumah masih membutuhkan waktu untuk menyesuaikan ritme pertandingan hingga menit ke-8, Rossoneri kesulitan untuk menguasai bola.
Peluang pun didapat tim tamu pada menit ke-13, saat Luke Shaw memberikan bola ke Bruno Fernandes. Tetapi, tembakannya masih melambung.