BELFAST - Irlandia Utara akan menghadapi Amerika Serikat (AS) dalam pertandingan persahabatan di Windsor Park, Belfast, Minggu (28/3) malam WIB. Pasukan Ian Baraclough kalah 0-2 dari Italia dalam kualifikasi Piala Dunia 2022 zona UEFA, Jumat (26/3) dini hari WIB. Sementara Amerika Serikat mengalahkan Jamaika 4-1 dalam pertandingan persahabatan pada hari yang sama.
Penantian Baraclough untuk kemenangan pertama dalam 90 menit berlanjut saat melawan AS. Itu setelah kekalahan dari Italia yang sedang dalam performa bagus. Domenico Berardi dan Ciro Immobile memberi Azzurri –sebutan Italia- kemenangan lewat golnya.
Baraclough yang satu-satunya bisa menang melalui adu penalti saat melawan Bosnia-Herzegovina, pasti akan mendapat banyak hal positif. Dari tiga pertandingan bulan Maret ini, bisa jadi pelajaran sebelum kunjungan ke Bulgaria, Kamis (1/4) nanti. Ya, itu adalah prioritas bagi Baraclough.
“Kami menyadari, buruk pada laga yang seharusnya bisa kami menangkan,” kata Baraclough dikutip UEFA.com.
Sementara itu, AS tidak memiliki pertandingan kompetitif apapun hingga CONCACAF Nations League dilanjutkan pada bulan Juni 2021.
Pasukan Gregg Berhalter yang bentrok di Windsor Park, akan menjadi yang pertama antara kedua negara. Bagi Berhalter, Nicholas Gioacchini jadi prioritas dibandingkan Tyler Adams dan Tim Weah, yang positif Covid-19. Sementara Reggie Cannon dan John Brooks, adalah bagian dari skuad yang menghadapi Jamaika. Tapi kedua pemain telah kembali ke Boavista dan Wolfsburg. (mid)