12 Pejabat Fungsional di Lingkungan Pemkot Cirebon Dilantik

Senin 05-04-2021,15:45 WIB
Reporter : Husain Ali
Editor : Husain Ali

CIREBON - Pemerintah Kota (Pemkot) Cirebon melantik dua orang pejabat fungsional pengelolaan pengadaan barang dan jasa, serta 10 orang dalam jabatan fungsional tenaga kesehatan.

Mereka dilantik langsung oleh Wali Kota Cirebon Nashrudin Azis di ruang Adipura Kencana, Balai Kota Cirebon, Senin (5/4).

Wali Kota Cirebon mengatakan, Pemerintah Kota (Pemkot) Cirebon berkomitmen memberikan pelayanan profesional kepada masyarakat. Pengangkatan pejabat fungsional menjadi salah satu cara.

“Pengangkatan jabatan fungsional ini bertujuan sebagai sarana pengembangan profesionalisme dan pembinaan karier ASN di lingkungan Pemkot Cirebon. Dan melalui pengangkatan pejabat fungsional membuktikan komitmen Pemkot Cirebon untuk memberikan pelayanan dan menjalankan pembangunan di Kota Cirebon dengan baik dan profesional. Jabatan ini memiliki fungsi menjalankan tugas pelayanan serta karakteristik tertentu,” katanya.

Menurut Azis, bagi ASN yang sudah memantapkan diri untuk berkarir di jabatan fungsional berarti mereka telah siap menjadi ASN yang profesional.

\"Pelantikan pejabat fungsional ini juga sebagai implementasi peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 42 tahun 2018 tentang pengangkatan pegawai negeri sipil dalam jabatan fungsional melalui penyesuaian/inpassing. Misalnya pejabat yang ditempatkan untuk pengadaan barang dan jasa harus fungsional,” ucapnya. (rdh)

Tags :
Kategori :

Terkait