WALIKOTA Cirebon Drs. H. Ano Sutrisno, MM. mentup secara resmi Kegiatan Pengendalian Angkutan Lebaran dan Operasi Ketupat Lodaya Tahun 2013, Rabu, ( 21/8 ). Di Dishub Inkom Kota Cirebon Jln. Terusan Pemuda Komp. Perkantoran Bima Kota Cirebon. Pada kesempatan tersebut, Walikota Cirebon Drs. H. Ano Sutrisno, MM. mengatakan operasi Ketupat / lodaya Idul Fitri 1434 H. forum ini, selain silahturahmi & juga forum evaluasi terhadap apa yang sudah kita laksanakan pada saat kita mengamankan arus mudik juga arus balik pada saat Hari Raya Idul Fitri 1434 H. Dari tanggal 1-16 Agustus 2013. Kondisi di lapangan untuk arus mudik dan arus balik tahun ini sangat lancar dan sukses . semua kelancaran keberhasilan dalam pengaturan arus mudik dan arus balik ini adalah tidak terlepas dari jalinan kerja sama yang baik diantara semua Kesatuan baik dari jajaran Kepolosian, TNI, juga Perhubungan serta Dinas terkait. Pengaturan Lalulintas pada saat Idul Fitri Tahun ini adalah yang terbaik dibandingkan tahun sebelumnya. Bahkan pada saat halal Bil Halal Walikota di gedung sate dengan unsur Pimpinan Daerah Propinsi Jawa Barat . Dimana unsur pimpinan Daerah Propinsi Jawa Barat hadir semuanya baik Kapolda, Gubernur, dan Panglima menyampaikan langsung kepada Walikota bahwa pengamanan arus mudik & arus balik di Kota Cirebon lancar. Lebih jauh dikatakan Walikota khusus untuk jalur pantura tidak terdengar lagi keluhan masyarakat adanya kemacetan, Soal kemacetan sedikit-sedikit adalah hal yang wajar, ujarnya. Walikota Cirebon memberikan penghargaan Kepada Para Pelaksana PengendalIMG_1359ian Angkutan Lebaran Dan Operasi Ketupat Lodaya Tahun 2013 Secara Simbolis yaitu : Polres Cirebon Kota; KODIM 0614; LANAL Cirebon; DEN POM III/3 Siliwangi Cirebon; DISHUBINKOM Kota Cirebon; Sat Pol PP Kota Cirebon; Dinas Kesehatan Kota Cirebon; ORARI Lokal Cirebon; Kwartir Cabang Pramuka Kota Cirebon; PO. Sahabat Cirebon. Sementara itu, Kepala DISHUB INKOM Kota Cirebon Taufan Barata, S.Sos.IMG_1324 menyampaikan Pelaksana Pengendalian Angkutan Lebaran Tahun 2013/1434 H Di Kota Cirebon. Masa Pengendalian angkutan lebaran dan operasi ketupat lodaya tahun 2013/1434 H dilaksanakan selama 16 (enam belas) hari di mulai tanggal 01 Agustus 2013 (H-7) s/d 16 Agustus 2013 (H+7) yang di awali dengan melaksanakan apel kesiapan, di tingkat Provinsi Jawa Barat di laksanakan di Kab. Karawang pada tanggal 27 Juli 2013 yang di pimpin langsung oleh Bapak Direktur Jendral Perhubungan Darat. Kemudian di Tingkat Kota Cirebon dilaksanakan pada tanggal 29 Juli 2013, dan di kantor UPTD Pengujian Kendaraan Bermotor di pimpin langsung Walikota Cirebon. Puncak dari Arus mudik terjadi pada H-4 yakni, Hari Minggu pada tanggal 04 Agustus 2013, dan puncak arus balik lebaran terjadi pada H+3 hari Senin 12 Agustus 2013. Ditegaskan Taufan Barata, S.Sos. bahwa seluruh pelaksanaan kegiatan pengendalian arus mudik lebaran tahun 2013 berjalan dengan lancar dan baik, yaitu berkat koordinasai dan kerjasama antara instansi terkait serta bantuan dan dukungan dari segenap komponen masyarakat. Hadir dalam acara penutupan Kegiatan Pengendalian Angkutan Lebaran dan Operasi Ketupat Lodaya Tahun 2013. Walikota Cirebon Drs. H. Ano Sutrisno, MM,serta perwakilan dari Polres Cirebon Kota; KODIM 0614; LANAL Cirebon; DEN POM III/3 Siliwangi Cirebon; DISHUBINKOM Kota Cirebon; Sat Pol PP Kota Cirebon; Dinas Kesehatan Kota Cirebon; ORARI Lokal Cirebon; Kwartir Cabang Pramuka Kota Cirebon; PO. Sahabat Cirebon.(humas)
Pengaturan Lalu Lintas Lebih dari Daripada Tahun Lalu
Kamis 22-08-2013,09:22 WIB
Editor : Dedi Darmawan
Kategori :