Manchester United dan Arsenal Bersaing Dekati Zeki Celik

Kamis 03-06-2021,15:30 WIB
Reporter : Tatang
Editor : Tatang

JAKARTA – Dua raksasa Inggris sedang berusaha mendatangkan Zeki Celik dari Lille. Manchester United sudah nyatakan kesiapannya bersaing dengan Arsenal untuk merekrut pemain asal Turki tersebut.

Penampilan Zeki Celik di Liga Prancis musim lalu memang membuatnya menjadi incaran klub-klub besar Eropa.

Dilaporkan oleh Evening Standard pada Rabu (2/6), MU siap menebus Celik dengan menyiapkan mahar 15 juta euro. Setan Merah memang tengah mencari sosok pelapis dari Aaron Wan Bissaka di sisi kanan pertahanan.

Musim lalu, Celik menjadi salah satu aktor permainan dari Lille yang berhasil merebut gelar juara liga. Pesepak bola berumur 24 tahun itu tampil 34 kali dengan mencetak empat gol dan membukukan tiga assist di semua kompetisi.

Selain Celik, MU juga berusaha mendekati bek kanan dari Atletico Madrid, Kieran Trippier. Manajer Ole Gunnar Solskjaer tertarik untuk membawa bek asal Inggris itu kembali merumput di Premier League.

Sementara itu bagi Arsenal, kehadiran Celik akan terasa cukup penting untuk dijadikan pemain inti. The Gunners akhir musim ini kemungkinan besar akan kehilangan Hector Bellerin yang akan hijrah ke Real Betis. (fin)

Baca juga:

Disebut Menteri tak Bisa Bekerja Oleh Bupati Alor, Bu Risma Menjawab

Pemkot Cirebon Buka Penerimaan Calon ASN 2021, Begini Cara Daftarnya

Pangeran Ilen Seminingrat, Salah Satu Calon Sultan Sepuh Meninggal Dunia

Tags :
Kategori :

Terkait