CIREBON – Jalan rusak di sejumlah perumahan kerap kali sulit untuk diperbaiki. Pasalnya, aset tersebut masih menjadi fasum yang dikelola developer dan belum diserahkan kepada Pemerintah Daerah (Pemda) Kota Cirebon.
Di Kota Cirebon misalnya. Dari 127 perumahan yang dibangun 18 pengembang, baru 6 yang diserahkan fasum dan fasosnya kepada pemda.
Hal itu diungkapkan Kepala Dinas Perumahan rakyat dan Kawasan Permukiman (DPRKP) Kota Cirebon Agung Sedijono.
“Dari ratusan perumahan yang ada, baru 6 perumahan yang sarana dan prasarana umumnya diserahkan ke Pemda Kota Cirebon,” kata Agung, kepada radarcirebon.com, Senin (14/6/2021).
Diungkapkan dia, di Bulan Juni ini ada 6 pengembang lagi yang akan menyerahkan fasum dan fasosnya ke Pemda Kota Cirebon.
Agung menegaskan, dengan adanya perda, ada sanksi administrasi dikenakan pada pengembang yang tidak menyerahkan fasum dan fasosnya. (rdh)
Baca juga:
- Kecelakaan Truk di Kuningan, Mekanik Bengkel Meninggal Terjepit, Ini Identitasnya
- Truk Jelly Tak Kuat Nanjak di Ciporang Kuningan, Hantam 2 Rumah, 1 Orang Meninggal
- Ditemukan Jenazah Wanita di Sungai Cisanggarung, Dibawa ke RSUD Waled