Jam Besuk Ditiadakan, Begini Penjelasan Kepala Keamanan Lapas Kesambi

Rabu 14-07-2021,16:30 WIB
Reporter : Tatang
Editor : Tatang

CIREBON – Kunjungan tatap muka langsung atau besuk di Lapas Kelas 1 Kesambi ditiadakan.

 

Hal tersebut diungkapkan Sukarno Ali, Kepala Keamanan Lapas Klas 1 Kesambi, Kota Cirebon yang dihubungi radarcirebon.com melalui pesan  WhatsApp, Rabu (14/7).

 

\"Untuk kunjungan tatap muka atau jam besuk masih kami tiadakan. Peniadaan jam besuk ini sudah kami berlakukan sejak pandemi Covid-19 melanda tanah air. Sebagai gantinya dilakukan secara virtual,\"ungkapnya.

 

Dijelaskan Suharto, layanan besuk secara virtual tersebut guna mempermudah para warga binaan untuk saling berinteraksi dan melepas rindu dengan keluarganya.

 

\"Layanan ini hanya berlaku hingga pandemi Covid-19 selesai. Tapi kami tidak tahu sampai kapan pandemi ini berakhir,”ucapnya.

 

Sementara itu, Sahrul Humas Rutan Klas 1 Cirebon menuturkan, jam besuk tatap muka di Rutan Klas 1 masih berjalan.

 

\"Jam besuk tatap muka di Rutan Klas 1 Cirebon masih berjalan, namun kami hanya membatasi jam waktu kunjungannya hanya 1 jam,\"tuturnya. (rdh)

 

Baca juga:

Tags :
Kategori :

Terkait