Ini Janji Messi jika Nanti Berhadapan dengan Barcelona

Senin 09-08-2021,03:00 WIB
Reporter : Tatang
Editor : Tatang

BARCELONA – Janji Lionel Messi setelah berpisah dengan Barcelona. Setelah 21 tahun bersama tim Catalonia itu, Leo akhirnya memutuskan untuk meninggalkan Camp Nou.

Dan ini janji Messi ketika ditanya tentang kemungkinan dirinya bergadapan dengan Barcelona bersama tim barunya.

Messi menjawab dengan tegas, bahwa dirinya tidak akan ragu-ragu untuk tampil all out.

”Orang-orang di Barca tau benar saya seperti apa. Saya akan fight untuk memenangkan semua laga,” kata Messi seperti dikutip Independent.

”Saya akan menghabisi masa-masa akhir karir saya dengan cara yang saya mau. Itulah mentalitas yang saya miliki. Saya ingin menang,” tegasnya.

Dan ketika bicara klub mana yang akan menjadi persinggahan berikutnya, Messi memberikan kriterianya sebagai berikut.

”Tak perlu diragukan lagi, bahwa klub yang akan saya pilih, adalah tim yang mampu bersaing dengan klub ini (Barcelona)”. (ruf/fin)

Tags :
Kategori :

Terkait