MANCHESTER – Setelah melanglang buana ke sejumlah klub besar di Eropa, akhirnya Cristiano Ronaldo kembali ke Manchester United (MU).
Sekembalinya di klub yang membesarkan namanya tersebut, Setan Merah mempunyai ekspektasi tinggi di musim ini dan kedepannya.
Akan tetapi yang ditakutkan pengamat bola Graham Ruthven, adalah kurangnya support lini tengah Manchester United untuk mendukung permainan Ronaldo sebagai ujung tombak klub.
“MU tidak memiliki pemain tengah yang bisa diandalkan untuk menjaga keseimbangan,” kata Ruthven seperti dikutip fin dari Forbes (30/8).
“Fred, McTominay dan Matic tidak kapabel untuk menjangkari tim serang MU, ini kelemahan MU yang sudah lama mendambakan gelar Premier League semenjak Sir Alex Ferguson pensiun,” ungkapnya. (fin)
Baca juga:
- Gabung Dengan Manchester United, CR7 Tulis Pesan Ini Untuk Juventus
- Cristiano Ronaldo Transfer: Pulang Kampung ke MU