Cara Mencegah dan Mengobati Kolesterol Tinggi

Minggu 05-09-2021,07:00 WIB
Reporter : Leni Indarti Hasyim
Editor : Leni Indarti Hasyim

UNTUK membangun sel tubuh memang memerlukan kolesterol, Akan tetapi jika kolesterol yang telalu berlebih juga dapat menimbulkan permasalahan dalam tubuh. Hiperlipidemia atau kelesterol tinggi menandakan darah dalam tubuh Anda memiliki terlalu banyak lemak.

Untuk mengurangi risiko penyakit jantung dan stroke, kolesterol tinggi tersebut dapat diturunkan.

Melansir dari laman heart.org, berikut tips mencegah dan mengobati kolesterol tinggi.

  1. Makanan Yang Sehat

Mengurangi asupan lemak jenuh dan lemak trans merupakan cara terbaik menurunkan kolesterol. Batasi Produk susu yang dibuat dengan susu murni, pilihlah produk susu bebas lemak.

Batasi juga memakan makanan yang digoreng, buah-buahan, sayuran, biji-bijian, unggas, ikan, kacang-kacangan dan minyak nabati nontropis. Dan juga harus diingat batasi juga mengkonsumsi daging merah olahan.

  1. Lebih Aktif

Anda memiliki banyak cara untuk lebih aktif secara fisik seperti jalan cepat, berenang, bersepeda, itu sudah cukup untuk menurunkan kolesterol dan tekanan darah tinggi.

  1. Berhenti Merokok

Berhenti merokok dapat menurunkan kolestero LDL dan dapat meningkatkan kadar kolesterol HDL.

  1. Turunkan Berat Badan

Kelebihan berat badan atau obesitas cenderung dapat meningkatkan kolesterol jahat dan menurunkan kolesterol baik. (fin)

BACA JUGA:

Tags :
Kategori :

Terkait