Rebut 1 Emas, 1 Perak dan 5 Perunggu, Wijaya SC Jadikan Jakarta Open Tolok Ukur

Selasa 14-09-2021,15:30 WIB
Reporter : Tatang
Editor : Tatang

CIREBON – Wijaya Swimming Club mengikuti Jakarta Open New Concept Swimming Championships yang berlangsung awal September lalu di Stadion Aquatic Gelora Bung Karno.

Dengan mengandalkan 9 atlet, klub renang yang berbasis di Cirebon ini berhasil merebut 1 medali emas, 1 perak dan 5 perunggu.

1 medali emas, 1 perak dan 4 perunggu diraih oleh Naurah Chalisa Adeputri yang bertanding pada kelompok umur 2 (KU-2).

Kemudian tambahan 1 perunggu lainnya dari Devan Khaidir Rayyaramadhan di KU-4.

Selain kedua perenang tersebut, Wijaya juga menerjunkan Sheva Pascal Alghafiki (KU 2), Gilan Prasetya Hernawan (KU 2), Giezca Justina Izzati (KU 3), dan M Daris Fadlli (KU 3).

Kemudian, Glenno Limindo (KU 4), Fitri Dwi Anggiani (KU 4) serta Lubna Dhiya Cantika (KU 4). Sayang, belum berhasil menyumbangkan medali.

Ketua Wijaya Swimming Club, Roni Wijaya, menyebut capaian di Jakarta merupakan prestasi tersendiri bagi klubnya.

2

Ronny berterimakasih kepada Pengcab PRSI dan KONI Kota Cirebon. Kepada para perenang, dia juga berpesan untuk tidak berpuas diri.

“Jangan muda merasa puas. Semangat dan motivasi para perenang harus selalu di atas dan berusaha keras menjadi yang terbaik,” katanya.

Sementara itu, Kepala pelatih Wijaya Swimming Club, Derry Mandala Putra, mengatakan bahwa Jakarta Open menjadi tolak ukur anak asuhnya di masa pandemi Covid-19.

“Selama PPKM para atlet tidak bisa menemukan peak performance. Kami berharap, pemerintah daerah bisa memfasilitasi atlet-atlet yang berlatih khususnya di Kota Cirebon,” ujarnya. (ttr)

Baca juga:

Tags :
Kategori :

Terkait