TKW Cirebon dan Majalengka Ketakutan di Irak, Sering Dengar Bom dan Tembakan, Minta Dipulangkan

Rabu 15-09-2021,09:45 WIB
Reporter : Yuda Sanjaya
Editor : Yuda Sanjaya

CIREBON - Sejumlah TKW mengaku ditipu. Mereka dijanjikan ke Turki, tapi malah dipekerjakan di Irak. Diantara mereka terdapat asal Cirebon dan Majalengka, yang kini ketakutan.

Para TKW tersebut mengaku ketakukan karena negara yang mereka tempati sekarang ini tengah bergejolak.

Salah satu TKW, Yuni Asih binti Suryadi mengaku dibawa ke Erbil, Irak bagian utara oleh sponsor.

Dia meminta tolong untuk dipulangkan, karena ketakutan dengan kondisi di Irak.

\"Pak tolong saya minta pulang. Saya udah nggak sanggup di sini,\" katanya.

Dia mengaku mengalami tindakan kekerasan saat melakukan kesalahan saat mengambil sesuatu. \"Saya dicubit, tangan saya ditusuk garpu,\" katanya.

Sekarang memang majikannya sudah tidak seperti itu lagi, tetapi masih sering marah-marah.

2

\"Saya kepingin pulang. Kepingin pulang pak. Saya minta bantuan bapak,\" katanya, dalam video yang diterima radarcirebon.com, Rabu (15/9/2021).

TKW lainnya, Jamilah binti Mansyur asal Kabupaten Majalengka mengaku ketakutan karena beberapa kali mendengar suara bom dan tembakan.

“Saya bekerja di Irak. Saya di sini ketakutan karena terdengar suara bom dan tembakan beberapa kali,” katanya.

Berita berlanjut di halaman berikutnya...

Baca juga:

Tags :
Kategori :

Terkait