Jajal Motor Baru untuk MotoGP 2022, Marc Marquez: Kami Tidak Tahu

Kamis 23-09-2021,14:30 WIB
Reporter : Tatang
Editor : Tatang

JAKARTA – Marc Marquez mendapat kesempatan menjajal motor baru Honda dalam sesi tes resmi MotoGP di Misano.

Mengutip MotoGP.com, The Baby Alien masih enggan menyebutkan perbedaan apa yang ia rasakan ketika menunggangi motor RC213V 2021.

“Ya, tentu saja hari ini kami mencoba motor baru. Kami tidak tahu kalau itu motor 2022, tetapi itu memang motor baru, konsep baru,” ucap Marc Marquez.

Beberapa pihak memang ada yang menyatakan bahwa motor yang dites Marc Marquez adalah motor yang dipersiapkan untuk musim 2022.

Pebalap berkebangsaan Spanyol tersebut sangat antusias dan menyebut kompetisi MotoGP 2022 akan dimulai dari sesi tes resmi ini.

“Saya sebagai pebalap harus melakukan pengujian. Honda tentunya memiliki arah, dan kami harus mengikuti arah tersebut. Tetapi secara keseluruhan, saya menyukai hari pertama, karena kami sudah bisa mencoba motor baru,” jelas Marquez.

“Ini adalah langkah besar di kedua arah. Di beberapa area memiliki perkembangan yang bagus, dan di beberapa area ada kekurangan,” tambahnya.

Di hari kedua tes MotoGP Misano Marc Marquez mencoba memaksimalkan motor. Ketika ditanya kembali mengenai kelebihan motor Honda RC213V ini, ia pun masih enggan menjawab dengan detail.

“Saya tidak bisa mengatakan dimana titik kemajuannya. Tetapi seperti kamu ketahui, titik kelemahan kami di tahun ini adalah ketika keluar dari tikungan, daya cengkram dan akselerasi,” ujarnya.

“Dengan begitu, kami sedang mencoba untuk memperbaiki sektor ini,” pungkasnya.

Marc Marquez jadi merasa lebih percaya diri untuk menjadikannya senjata baru di MotoGP 2022. (nie/fin)

Baca juga:

Tags :
Kategori :

Terkait