Arhanud Terima Rudal Starstreak, Cirebon Diharapkan Tangkal Ancaman Nasional

Selasa 28-09-2021,11:30 WIB
Reporter : Tatang
Editor : Tatang

CIREBON - Batalyon Arhanud 14/PWY Cirebon menerima senjata canggih jenis rudal Starstreak dari Kodam III Siliwangi, Selasa (28/9/2021).

Persenjataan canggih dengan kemampuan tingkat tinggi itu diserahkan Kasdam III/Slw, Brigjen TNI Darmono Susastro.

Alutsista yang diterima berupa satu baterai rudal starstreak yang terdiri dari 1 unit kendaraan commander, 1 unit kendaraan pengangkut misil, 1 unit kendaraan maintenance logistik, 1 unit radar syikra CM 200, 4 unit kendaraan MMS (Multiple Misision System) dengan jenis kendaraan vamtac dan 8 unit LML-NG (Lightweight Multiple Launcher New Generation).

Baca juga:

Melalui upacara resmi, persenjataan terbaru ini diterima oleh Danyon Arhanud 14/PWY Cirebon Letkol (Arh) Haris Atmaja Adinata.

Setelah upacara penerimaan, dilanjutkan dengan Show Of Force kendaraan rudal keliling Kota Cirebon.

\"Kita perlu kemampuan tempur yang canggih. Kita tempatkan di sini (Cirebon), karena sangat strategis, terdapat objek-objek vital nasional,\" tutur Brigjen TNI Darmono Susastro.

2

Brigjen Darmono berharap, Cirebon sebagai penyangga ibukota negara, mampu menangkal ancaman nasional.

\"Wilayah Cirebon memiliki objek vital seperti Pertamina dan lain-lain, sehingga strategis barang itu ditempatkan di sini,\" ungkapnya. (rdh)

Baca juga:

Tags :
Kategori :

Terkait