SORONG - Gubernur Jawa Barat (Jabar), Ridwan Kamil rupanya turut andil dalam membuat desain Alun alun Aimas, di Kabupaten Sorong, Papua.
Bercerita tentang desain yang dibuat, menurut dia, Alun-alun Aimas merupakan ruang publik. Dengan harapan berbagai kalangan dapat mengekspresikan budaya, rekreasi, olahraga dan aktivitas ekonomi.
“Inilah tempat istimewa. Jantung dari semua tempat. Satu harus ada semangat budaya ragam hiasnya. Saya bilang salah satu tempat yang dirindukan oleh warga itu adalah alun-alun dan mewadahi semua fungsi,\" katanya.
Kang Emil mendesain secara langsung Alun-alun Aimas di Kabupaten Sorong yang diinisiasi sejak 2017.
Ia pun berharap rasa persatuan dan kesatuan tetap tumbuh dalam menjaga NKRI tercinta.
Bupati Sorong Johny Kamuru mengapresiasi komitmen Kang Emil untuk membantu Kabupaten Sorong dengan mendesain Alun-alun di tengah kesibukannya sebagai Gubernur Jabar.
Johny Kamuru pun mengaku puas dengan desain Alun-alun Aimas. Ia berharap masyarakat Sorong dapat melestarikan ruang publik tersebut.
Seperti diketahui, Kang Emil memang kerap kali membuat desain untuk beragam bangunan. Termasuk Alun-alun Kejaksan, Kota Cirebon.
Yang sebelum direvitalisasi, Kang Emil sempat membuat gambaran kasar di secarik kertas. (yud)
Baca juga:
- Jelajah Jatipranje, Bukit di Selatan Kota Cirebon, Banyak Fosil Biota Laut
- Beredar Video Penonton Tertabrak Balap Liar di Jalan Baru Kuningan, Meninggal Dunia