MENTERI Sosial (Mensos) Tri Rismaharini atau Risma, kembali terekam sedang marah. Kali ini, dia murka kepada Koordinator Penyalur Bansos Kabupaten Gorontalo.
Mensos Risma kecewa dan kemudian meledak amarahnya. Aksi mantan walikota Surabaya itu, terekam dalam sebuah video berdurasi 2 menit.
Selain marah, Risma pun bangkit dari tempat duduknya dan menghampiri koordinator penyalur bansos itu.
\"PKH ditolak, saya saja tidak pernah menolak, bahkan di setiap daerah ada yang ditambahkan,\" kata Risma.
Masih dalam video yang sama, kemarahan Risma memang tak seluruhnya terdengar. Namun, sempat juga dia menunjuk-nunjuk petugas tersebut sembari mengungkapkan kekesalan. \"Tak tembak kamu,\" seru Risma.
Belakangan diketahui penyebab mensos marah. Dia mendapat laporan dari petugas Dinsos Gorontalo, bahwa ada penerima yang dicoret dari Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).
Penerima bantuan itu, kemudian dicek oleh staf ahli menteri. Ternyata orang tersebut masih ada. Temuan itu, membuat mensos marah.
Apalagi, Koordinator Penyauran Bansos itu bermitra dengan Dinsos Kabupaten Gonrontalo. Lihat videonya di SINI. (yud)
Baca juga:
- Sedang Isi Bensin ke Motor, Rumah dan Toko di Lebakwangi Kebakaran, Hangus Dilalap Api
- Beri Sambutan di Pembukaan PON XX, Gubernur Papua: Selamat Datang dan Selamat Bertanding, Torang Bisa!