SOLO – Persib Bandung berhasil memenangkan pertandingan lanjutan Liga 1 Indonesia, saat melawan PSS Sleman, Jumat (22/10) malam. Bertanding di Stadion Manahan, Solo, Maung Bandung –sebutan Persib- menang dengan skor 4-2.
Di babak pertama, Persib kerap kewalahan dengan permainan cepat yang diterapkan Irfan Jaya cs. Bahkan, Persib kebobolan di menit 34 setelah Nemanja Kojic mencetak gol.
Gol tersebut tidak mampu dibalas Persib, meski mereka tampil sangat spartan. Skor 1-0 untuk kemenangan PSS Sleman.
Memasuki babak kedua, Persib merombak strategi. Hasilnya, di menit 55, Wander Luiz berhasil menyamakan kedudukan 1-1 lewat gol penalti. Usai gol tersebut, Persib terus melakukan tekanan hebat, hingga akhirnya, dua menit kemudian, Mohamed Rashid mencetak gol lewat heading di menit 58. Skor jadi 2-1 untuk Persib. Rashid kembali mencetak gol di menit 62. Kali ini lewat sepakan mendatar.
Jelang bubaran, Wander Luiz mencetak brace lewat heading terukurnya. Usai gol tersebut, Persib kecolongan di menit 88. Adalah Irfan Jaya, berhasil mencetak gol sehingga skor laga jadi 4-2 untuk kemenangan Persib.
Hasil ini membuat Persib naik ke peringkat kedua klasemen sementara Liga 1 dengan 16 poin. Sementara PSS Sleman ada di peringkat 12 dengan 8 poin. (mid)
KLASEMEN SEMENTARA
1.PSIS 8 5 3 0 13 5 8 18
2.Persib Bandung 8 4 4 0 12 6 6 16
3.Bhayangkara FC 7 5 1 1 10 6 4 16
4.Arema 7 3 3 1 8 4 4 12
5.PSM Makassar 7 3 3 1 11 9 2 12
6.Bali United Pusam 7 3 3 1 10 8 2 12
7.Persita 8 3 3 2 11 10 1 12
8.TIRA-Persikabo 8 2 4 2 12 9 3 10