DPC Peradi Kuningan untuk Pencari Keadilan

Jumat 05-11-2021,14:00 WIB
Reporter : Leni Indarti Hasyim
Editor : Leni Indarti Hasyim

CIREBON – Pengurus DPC Perhimpunan Advokat Indonesia (Peradi) Kuningan, Kabupaten Kuningan, periode 2021-2026 telah resmi dilantik, Kamis (4/11). Prosesi pengukuhan dilakukan di Ballroom Hotel Apita Cirebon, Jalan Tuparev, Kabupaten Cirebon. Mengangkat tema: Meningkatkan Kualitas SDM Advokat Peradi Menjadi Advokat yang Profesional, Akuntabel, dan Berintegritas.

Jan Sangapan Hutabarat SH menjabat sebagai ketua DPC Peradi Kuningan. Wakil Ketua DPC Peradi Kuningan Ali Imron SH, Sekretaris Ade Purnama SH dan Wakil Sekretaris Indra Kodratika SH, Bendahara Mayasari Damayanti SH, Ketua Dewan Penasehat Empud Mahpudin SH dan Wakil Ketua Dewan Penasihat Dede Mashudin SH.

Bidang Organisasi dan Anggota Suprihatin SH, Bidang Pendidikan dan Latihan Mohamad Rezza Wiharta SH, Bidang Perlindungan dan Pembelaan Advokat Mochamad Syahroni SH, Bidang Pusat Bantuan Hukum Asmanul Husna SH. Pelantikan DPC Peradi Kuningan dilakukan usai pelantikan DPC Peradi Sumber, Kabupaten Cirebon. Di waktu dan tempat yang sama. Kesempatan itu juga dilakukan pengukuhan Pengurus Pusat Bantuan Hukum (PBH) DPC Peradi Kuningan.

Jan Sangapan Hutabarat SH mengatakan, menjadi ketua merupakan suatu tantangan tersendiri. Kebersamaan merupakan kata kunci bagi DPC Peradi Kuningan untuk menempatkan diri agar sejajar dengan DPC Peradi lain yang sudah ada.

Dalam menjalankan kepemimpinan, Jan Sangapan Hutabarat akan mempersiapkan semua perangkat dan sumber daya manusia (SDM). Agar kegiatan organisasi bisa berjalan optimal. Serta melakukan konsolidasi keanggotaan agar koordinasi bisa terjalin dengan baik.

“DPC Peradi Kuningan mempunyai misi. Yaitu membentuk dan menjadikan DPC Peradi Kuningan sebagai organisasi advokat yang bermanfaat bagi anggota, dan melayani serta melindungi masyarakat yang mencari keadilan,” katanya.

Peradi Kuningan, kata dia, secara massif dan dengan berbagai cara, akan melakukan sosialisasi sebagai organisasi advokat. Yaitu organisasi yang membela keadilan dan kebenaran. Jan Sangapan Hutabarat mengaku akan tegas mengambil sikap sesuai dengan konstitusi atau pedoman dalam anggaran dasar dan anggaran rumah tangga (AD/ART) organisasi.

2

Acara kemarin diselingi dengan penampilan kesenian tradisional Cirebon. Yaitu tari topeng. Setelah pengukuhan dilakukan, dilanjut kegiatan ramah-tamah. Pengurus saling berbincang dalam hidangan santap sore yang telah menunggu sejak awal acara. Sebagian lagi melakukan foto bersama.

Kehadiran Dewan Pimpinan Nasional (DPN) Peradi Dr Otto Hasibuan SH MM, Sekretaris Jenderal DPN Peradi Dr H Hermansyah Dulaimi SH MH, serta pengurus DPN Peradi lain menjadi kado istimewa. Dan awal yang baik dalam pembentukan DPC Peradi Kuningan dan Sumber untuk melangkah ke depan. (ade/adv)

Tags :
Kategori :

Terkait