CIREBON – Program Jual Sampah Berundian Emas Radar Cirebon bersama Toko Mas Pantes memasuki edisi November 2021.
Program yang digagas untuk menanggulangi masalah sampah daur ulang ini, digelar di Gunungsari Trade Center (GTC) Jl dr Cipto Mangunkusumo, Kota Cirebon, Senin (15/11/2021).
Pengundian untuk menentukan tiga orang pemenang logam mulai masing-masing seberat 1 gram ini, disaksikan langsung Kepala Pasar Gunungsari, Jojo Wiharjo.
Dalam kesempatan tersebut, Jojo menyambut antusias Program Jual Sampah Berundian Emas Radar Cirebon dilaksanakan di wilayahnya.
Baca juga:
- Pangeran Kuda Putih Disebut Tukang Bekam, Bohongi Kiai Benda Kerep, SKC Mau Lapor Polisi
- Pelaku Curanmor di Tegalkarang Ada 2 Orang, 1 Masih Diburu
\"Programnya bagus, selain membiasakan diri membuang sampah di tempatnya, program ini menjadi pemicu warga lain untuk mengumpulkan sampah, karena ada hadiahnya,\" ujar Jojo.
Dalam pengundian tersebut, tiga pemenang dari wilayah berbeda masing-masing berhak atas 1 keping emas yang diundi secara transparan.
Ketiga pemenang adalah, Agustama dari Jl Pancuran, Gg Karangpura, Kecamatan Sukapura, Kota Cirebon, Rasim Abei Friadi dari Desa Cirea, Kecamatan Mandirancan, Kabupaten Kuningan, dan Nurulistiana pedagang Pasar Gunungsari.
Baca juga:
- Tawuran Pilwu di Desa Bungko, Warga Saling Lempar Batu
- Ronaldo Menangis, Portugal Tertunda ke Piala Dunia 2022
Untuk sistem pengundian, para pemegang kupon diharuskan membawa kupon dan kartu indentitas diri dan berada di lokasi pengundian.
Hal tersebut ditegaskan Koordinator Acara, Surya Renaldi bahwa jika nama pemenang muncul tetapi tidak ada di tempat, maka akan dianggap gugur.