VIETNAM - Timnas Vietnam ganti pelatih. The Golden Star tidak akan menggunakan jasa Park Hang Seo saat tampil di ajang Piala AFF U-23 mendatang.
Federasi sepak bola Vietnam (VFF) menunjuk Dinh The Nam sebagai pengganti pelatih Korea Selatan tersebut.
Piala AFF U-23 sendiri rencananya akan berlangsung pada 14 hingga 26 Februari 2022 di Kamboja.
Baca juga:
Mengutip JPNN.com dari The Thao, timnas Vietnam ganti pelatih karena federasi sepak bola negara itu menginginkan adanya regenerasi di tubuh tim Golden Star.
Makanya, Park Hang Seo yang kini sudah menginjak usia 64 tahun tidak dipergunakan lagi jasanya.
Di ajang Piala AFF U-23 nanti, Vietnam tergabung di Grup C bersama Thailand dan Singapura.
Baca juga:
Sementara itu, Indonesia berada di Grup B bersama Malaysia, Myanmar, dan Laos.
Sepanjang menangani timnas Vietnam U-23, Park Hang Seo mampu membawa Tran Dinh Trong dan kawan-kawan meraih medali emas SEA Games 2019 di Filipina.
Prestasi lainnya yang diukir Park Hang Seo yakni menempati urutan kedua Piala Asia 2018 serta peringkat keempat pada ajang Asian Games 2018. (thethao/jpnn)