PARIS – Paris Saint-Germain (PSG) akan membuat sensasi di jagat sepak bola dunia. Setelah berhasil mendatangkan Neymar Jr sebagai pemain termahal dunia. Kemudian, menyatukan Lionel Messi dan Sergio Ramos.
Belakangan, media-media di Eropa mengabarkan, PSG akan mengontrak Zinedine Zidane sebagai pelatih musim depan.
Mantan pelatih Real Madrid ini akan menggantikan Mauricio Pochettino yang memiliki relasi tidak harmonis dengan Direktur Olahraga PSG Leonardo Araujo.
Sementara, Leonardo merupakan kepanjangan tangan Nasser Al-Khelaifi yang notabene pemilik PSG.
RMC Sport menyebutkan, trofi Liga Champions menjadi penanda masa depan karirnya di Paris.
”Andai Mauricio Pochettino mampu mempersembahkan juara Liga Champions untuk Paris Saint-Germain pada akhir musim nanti, jabatannya tidak akan aman,” klaim RMC Sport.
Sementara, Daily Mail mengabarkan bahwa Pochettino akan kembali ke Premier League musim depan untuk melatih Manchester United.
Pelatih asal Argentina itu kabarnya juga tidak nyaman menangani skuad PSG yang dipenuhi banyak pemain berlabel mega bintang.
Alasan lain yang menguatkan Zidane bisa melatih PSG adalah mempertahankan striker Kylian Mbappe.
Kontrak Mbappe kedaluwarsa pada akhir musim ini dan dia masih ogah-ogahan dengan tawaran ekstensi kontrak. Zidaneadalah sosok yang dianggap bisa membuat Mbappe tetap bertahan di PSG.
Pasalnya, striker muda asal Perancis ini terus dikaitkan dengan Real Madrid. Tapi, pekan lalu, Mbappe itu memberikan pernyataan tidak akan hengkang sampai akhir musim.
”Aku tidak akan pindah Januari ini, termasuk ke Real. Aku ingin fokus pada kesuksesan musim ini bersama Paris Saint-Germain,’’ ujar Mbappe kepada ESPN. (jun/jp)
Baca juga:
- Lionel Messi Positif Covid-19, PSG Bakal Pincang
- Zinedine Zidane Pamit, Bagaimana Rencana Real Madrid?