BANDUNG - Dalam rangka menyambut HUT ke-71 Penerangan TNI AD Tahun 2022 dan memperingati jasa para pahlawan.
Penerangan Kodam (Pendam) III Siliwangi menggelar ziarah rombongan ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Cikutra di Kelurahan Cikutra, Kecamatan Cibeunying Kidul, Kota Bandung, Jum’at, 14 Januari 2022.
Kegiatan ziarah dipimpin Wakapendam III Siliwangi Letkol Inf Adhe Hansen, mewakili Kapendam III Siliwangi Kolonel Inf Arie Tri Hedhianto.
Ziarah yang dilaksanakan Penerangan Kodam (Pendam) III Siliwnagi, bertujuan untuk mengenang jasa dan perjuangan para pahlawan yang telah gugur.
Mereka gugur dalam perjuangan dengan mengorbankn segenap jiwa raganya dalam merebut dan mempertahankan kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dari penjajah.