Prediksi BI: Nilai Tukar Rupiah Terhadap Dolar Tetap Terjaga

Jumat 11-02-2022,07:30 WIB
Reporter : Junaedi
Editor : Junaedi

JAKARTA – Bank Indonesia (BI) memperkirakan, nilai tukar mata uang rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) akan tetap terjaga.

Gubernur BI Perry Warjiyo mengatakan, hal tersebut didukung oleh penguatan ekonomi dalam negeri di tengah ketidakpastian kondisi yang masih diliputi oleh pandemi Covid-19.

“Ke depan, nilai tukar Rupiah diprakirakan tetap terjaga didukung oleh kondisi fundamental ekonomi Indonesia yang tetap baik, di tengah ketidakpastian pasar keuangan global yang berlanjut,” kata Perry dalam konferensi pers secara virtual, Kamis (10/2/2022).

Baca juga: Bank Indonesia Sukseskan Enam Agenda Utama Presidensi G20 di Indonesia

Perry memaparkan, nilai tukar mata uang Garuda terjaga di tengah ketidakpastian pasar keuangan global yang meningkat.

Tags :
Kategori :

Terkait