Kadin– Poltekpar Prima Internasional Pererat Kerja Sama

Selasa 15-02-2022,09:34 WIB
Reporter : Leni Indarti Hasyim
Editor : Leni Indarti Hasyim

CIREBON– Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) Kota Cirebon terus meningkatkan sinergi dengan dunia pendidikan guna menciptakan SDM unggul dan berdaya saing tinggi bagi dunia usaha. Salah satunya dengan Poltek Pariwisata Prima Internasional.

Ketua Kadin Kota Cirebon, Ismaya Sari mengatakan, saat ini pihaknya berkolaborasi dengan Poltekpar Prima Internasional, melakukan sejumlah langkah strategis untuk pengembangan program kewirausahaan. Di antaranya dengan menggelar ekspo produk UMKM mahasiswa dan juga pelatihan soft skill bidang keagamaan.

“Kadin membuka program pelatihan soft skill keagamaan yang di dalamnya program pemahaman terhadap Alquran dengan cepat,” ungkapnya.

Program pemahaman terhadap Alquran sendiri merupakan salah satu cara Kadin dalam mengimplementasikan program pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) unggul. Di mana, dalam menciptakan SDM unggul itu, salah satunya adalah harus mengerti pedoman hidup.

BACA JUGA:

Sementara itu, Direktur Poltek Pariwisata Prima Internasional, DR Chondro Suryono mengatakan, sinergi yang terjalin antara Kadin Kota Cirebon dan Poltek Pariwisata Prima Internasional, telah berlangsung sejak satu tahun lalu. Namun, karena kondisi pandemi Covid-19, kerja sama yang terjalin dirasa belum terlalu maksimal.

“Kami ingin merealisasikan di tahun 2022 ini dengan menggelar sejumlah program kegiatan,” ungkapnya.

Chondro menilai, kerja sama yang terjalin dengan Kadin Kota Cirebon sangatlah strategis untuk bisa menumbuh kembangkan UMKM bagi para mahasiswa. Di tanggal 5 Maret nanti, pihaknya akan menggelar kegiatan ekspo produk-produk UMKM mahasiswa.

Selain mentalitas entrepreneur, mahasiwa juga didorong untuk mampu menyeimbangkan antara soft skill dan hard skill.  “Inilah salah satu bentuk hubungan kita dengan Kadin, bahwa mahasiswa juga harus menjadi seorang entrepreneur yang ulet, jujur, istiqomah dan sebagainya,” ucapnya. (awr/opl)

BACA JUGA:

Tags :
Kategori :

Terkait