Korsel Catat 109 Ribu Kasus Covid-19 Sehari

Jumat 18-02-2022,15:00 WIB
Reporter : Leni Indarti Hasyim
Editor : Leni Indarti Hasyim

KOREA Selatan mengumumkan pelonggaran jam malam mulai Jumat (18/2), dari jam 9 malam menjadi jam 10 malam.

Meski begitu, langkah-langkah lain seperti pembatasan enam orang pada pertemuan pribadi, karantina tujuh hari untuk kedatangan internasional, mandat masker di ruang publik, dan izin vaksin untuk berbagai bisnis masih berlaku.

Pembatasan akan berlaku setidaknya hingga 13 Maret, setelah pemilihan presiden 9 Maret.

Dimuat The Straits Times, Seiring dengan meningkatnya kasus, Korea Selatan telah mengurangi strategi pelacakan, penelusuran, dan karantina yang membantunya mengendalikan gelombang sebelumnya.

Badan Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Korea (KDCA) pada Kamis tengah malam (17/2) melaporkan 109.831 kasus Covid-19, dengan 45 kematian. Sehingga totalnya, Korea Selatan mencatat 1.755.809 kasus, dengan 7.283 kematian.

Beberapa ahli memperkirakan kasus harian masih bisa berlipat ganda atau tiga kali lipat, tetapi pihak berwenang mengatakan sejauh ini kasus serius masih dapat ditangani, dan kematian relatif rendah.

Lebih dari 58 persen dari 52 juta penduduk Korea Selatan telah menerima booster vaksin Covid-19. Secara keseluruhan lebih dari 44 juta orang atau terhitung 86,2 persen dari populasi, telah divaksinasi lengkap.(rmol)

BACA JUGA:

·  Indra Kenz Jelaskan Kasus Investasi, Sebut Binomo Ilegal

·  Ayah Doddy Sudrajat Meninggal Dunia, Usai 100 Hari Kepergian Vanessa Angel

Tags :
Kategori :

Terkait