CIREBON - Dalam Rangka Operasi Keselamatan Lodaya 2022, Satuan Lalulintas (Satlantas) Polres Cirebon Kota (Ciko) kampanye serta sosialisasi pencegahan Covid-19 dengan membagikan masker, dan tertib berlalu lintas. Kegiatan sosialisasi dilaksanakan kepada warga dan pengendara yang melintas di wilayah hukum Polres Cirebon Kota, Kamis (3/3).
Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan kepatuhan masyarakat dalam berlalu lintas. Serta disiplin dalam berkendara di jalan dan mentaati protokol kesehatan (prokes) dalam mencegah penyebaran Covid-19.
Kapolres Cirebon Kota AKBP M Fahri Siregar SH SIK MH melalui Kasat Lantas AKP Triyono Raharja SIK MH CPHR didampingi Kanit Kamsel Satlantas Ipda Nuryoto menjelaskan, dalam operasi tersebut, masyarakat diimbau agar mentaati rambu-rambu dan aturan lalu lintas, serta melengkapi surat kendaraan. Selain itu, dalam masa pandemi Covid-19 masyarakat diajak untuk membiasakan disiplin protokol kesehatan. Yaitu dengan 5M. Mencuci tangan, menjaga jarak, memakai masker, serta menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas.
\"Intinya kita ingin mengajak masyarakat supaya sadar untuk tertib. Baik tertib berlalu lintas, maupun tertib protokol kesehatan,\" paparnya.
Dilanjutkan Kasat Lantas, diharapkan Operasi Keselamatan Lodaya Tahun 2022 dapat menurunkan laju penyebaran Covid-19. \"Dan lebih utama menekan jumlah korban fatalitas serta meminimalisir kemacetan lalu lintas untuk mewujudkan kamseltibcarlantas. Serta masyarakat mematuhi protokol kesehatan Covid-19,\" pungkasnya. (jrl/mid/rls)